Lapas Kelas IIA Lubuklinggau Raih Penghargaan dari Kemenkumham Sumsel
PENGHARGAAN : Kalapas Kelas IIA Lubuklinggau Hamdi Hasibuan (tengah) terima penghargaan Terbaik II Kategori Pengelolaan BMN Semester I Tahun 2024 yang diserahkan Inspektur Wilayah V Pria Wibawa Rabu 10 Juli 2024.-Foto : Dokumen Lapas Kelas IIA Lubuklinggau -
SUMSEL, KORANLINGGAUPOS.ID - Lapas Kelas IIA Lubuklinggau kembali mendapatkan prestasi dari Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Selatan (Sumsel).
Penghargaan atas prestasi itu diserahkan dalam Rapat Monitoring dan Evaluasi Capaian Kinerja Triwulan II Tahun 2024 dan Penyusuan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) 2024.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Inspektur Jenderal Wilayah V Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI Pria Wibawa kepada Kepala Lapas Kelas IIA Lubuklinggau Hamdi Hasibuan di Ball Room Hotel Beston Palembang, Rabu 10 Juli 2024.
Dalam kesempatan itu Kalapas Lubuklinggau, Hamdi Hasibuan hadir didampingi Kaur Kepegawaian Perif Hendrik dan Operator SAKIP Duwi Indardi.
BACA JUGA:Warga Binaan Lapas Kelas IIA Lubuklinggau Ikut Pendidikan Kesetaraan Gratis
Saat dikonfirmasi KORANLINGGAUPOS, ID Kamis 11 Juli 2024, Kalapas Lubuklinggau, Hamdi Hasibuan mengatakan bahwa prestasi ini adalah hasil dari komitmen Lapas Lubuklinggau dalam pengelolaan Barang Milik Negara yang tertib.
" Semoga dengan penghargaan yang kami terima ini akan menjadi motivasi untuk kami agar dapat meningkatkan kinerja Lapas Kelas IIA Lubuklinggau lebih baik kedepannya," tambah Kalapas.
Sementara Kakanwil Kemenkumham Sumsel yang diwakilkan oleh Kadivmin Kemenkumham Sumsel, Rahmi Widhiyanti, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan kemampuan dan kompetensi peserta dalam penyusunan laporan yang akuntabel.
“Sehingga dapat menghasilkan pelaporan yang baik, sistematis dan dapat dipertanggungjawabkan,” ucap Rahmi.
BACA JUGA:Warga Binaan Lapas Kelas IIA Lubuklinggau Latihan Hadroh
Dikatakannya bahwa penghargaan yang diberikan merupakan bentuk apresiasi dari Kantor Wilayah agar semua satuan kerja dapat terus bekerja dengan cerdas, keras dan ikhlas. (adi)