Momen Agustusan, PLN UP3 Lubuklinggau Imbau Tak Pasang Umbul-umbul Dekat Jaringan Listrik

Jelang Agustusan, PLN UP3 Lubuklinggau Himbau Warga Tak Pasang Umbul-umbul Dekat Jaringan Listrik-KORANLINGGAUPOS.ID-Dok : PLN UP3 LLG

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Agustus adalah bulan yang penting bagi seluruh masyarakat Indonesia karena di bulan inilah Kemerdekaan RI diraih.

Untuk menyemarakkan Agustusan yang juga peringatan HUT RI ke-79, banyak masyarakat yang memasang baliho, reklame, lampu hias, spanduk, bendera, dan umbul-umbul.

Namun, dengan momoen Agustusan ini ada sebagain masyarakat yang belum memahami bahwa memasang umbul-umbul di dekat jaringan listrik dapat menimbulkan bahata.

Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Lubuklinggau, Hamdatul Rovikoh, memberikan edukasi kepada masyarakat pada momen Agustusan untuk memasang umbul-umbul atau sejenisnya pada jarak aman.

BACA JUGA:Intip Semangat Siswa SDN 56 Lubuklinggau Latihan Gerak Jalan Jelang Perlombaan Agustusan

BACA JUGA:Iuran BPJS Kesehatan Kelas I dan II Bakal Naik, Cek Tarif Iuran Agustus 2024

Yaitu jarak aman 3 meter dari instalasi kelistrikan untuk pemasangan umbul-umbul dan sebagainya di momen Agustusan ini.

Hal ini guna menghindari benda-benda menyentuh jaringan listrik sehingga dapat meminimalisasi terjadinya padam akibat gangguan eksternal diluar instalasi kelistrikan ataupun bahaya lain seperti risiko tersengat arus listrik.

"Supaya lebih aman dan terhindar dari risiko padam, kebakaran, ataupun tersengat listrik,

Kami ingin mengedukasi masyarakat untuk tidak memasang bendera, baliho, umbul-umbul, maupun balon udara di dekat jaringan listrik kurang dari jarak aman 3 meter," ungkapHamdatul Rovikoh.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by @pln_up3lubuklinggau

BACA JUGA:Gelar Apel GOES'R Bersama Stakeholder, PLN ULP Pendopo Siap Tuntaskan Masalah ROW di Kecamatan Abab PALI

BACA JUGA:PLN UID S2JB Dukung Road to UI Half Marathon 2024 Sumsel, Ada Edukasi Layanan Unggulan Masyarakat

Vikoh menjelaskan bahwa jaringan listrik sangat sensitif terhadap benda asing.

Sehingga jika terdapat umbul-umbul, layang-layang, ranting pohon, ataupun benda lain yang mengenai jaringan listrik, perangkat pelindung jaringan akan aktif mendeteksi sebagai gangguan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan