Kiat Warga Lubuklinggau Sukses Jalani Bisnis, Gara-gara Hobi Mancing Edi jadi Juragan

Toko Edi Pancing menjual semua perlengkapan pancing yang berkualitas.-Foto : Hikmah-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Jangan remehkan orang yang punya hobi. Karena tidak sedikit orang yang sukses justru karena dia mampu mengelola hobinya menjadi sumber cuan.

Seperti yang dilakukan Edi. Dari kegemarannya memancing, pria ini mampu membuka usaha Edi Pancing yang berlokasi di Jalan Nangka Lintas RT 02, Kelurahan Megang, Kecamatan Lubuklinggau Utara 2, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Sejak kecil, Edi sering sekali memancing. Semua kolam ikan dan sungai telah ditelusurinya. Karena sangat suka memancing, akhirnya Edi ingin membuka usaha yang tidak jauh dari hobinya.

Usaha Edi Pancing dirintis sejak sembilan tahun lalu. Tepatnya pada tahun 2015. Saat memulai usaha, Edi berjualan peralatan memancing dengan alat sedikit. 

BACA JUGA:Kapolres Lubuk Linggau AKBP Indra Arya Yudha Motivasi Penghuni Yayasan Rehabilitasi Sosial Karunia Insani

Kemudian berkat semangat dan kerja kerasnya, akhirnya ia mencoba membuka toko pancing di rumahnya.

Edi mengatakan, ia membuat pemberat pancing dari timah. 

Selain itu, ia juga menjual perlengkapan alat pancing, mulai dari kail pancing, pelampung, pelet ikan, senar pancing, timah, katrol, stik pancing, keramba ikan, stik sepat. 

Hal ini disampaikan kepada KORANLINGGAUPOS.ID pada Selasa 16 Januari 2024.

BACA JUGA:Manfaatkan Lahan Sebaiknya, Pj Walikota, Kapolres, Dandim Panen Padi dan Semangka di Lubuklinggau

Keinginan dan tujuan Edi untuk berkembang sedikit demi sedikit adalah dengan mulai membuka toko di pinggir jalan yang strategis dan mudah ditemukan masyarakat. Namanya Edi Pancing.

Edi merupakan nama dari pemilik toko dan pancing adalah berkaitan dengan alat-alat pancing. 

“Alat-alat pancing yang kita jual ini kualitas bagus dan harganya murah, terutama untuk stik pancing,” ujar Edi.

Tak hanya sendirian berjualan, Edi juga dibantu oleh seorang istrinya. Kini toko tersebut mulai ramai dikunjungi pembeli yang membutuhkan peralatan pancing, pelampung, dan sebagainya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan