4 Kiat Sukses Kuliah Sambil Kerja

Prioritaskan tugas atau pekerjaan yang memiliki deadline waktu paling dekat, lalu alokasikan waktu khusus untuk mengerjakannya.-Foto : Dokumen-Bentara Kampus

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Pernah punya pengalaman kuliah sambil kerja? Ya tak semua orang bisa dengan mudah menjalani dua aktivitas itu. 

Artinya, kuliah sambil bekerja memang menjadi tantangan yang cukup besar. 

Kamu yang ingin mengejar gelar sarjana sambil mengembang tanggung jawab pekerjaan yang sudah ada, harus bisa mengatur waktu dengan baik, mengimbangi antara peranmu menjadi mahasiswa, pekerja, dan individu. 

Meskipun begitu, banyak orang yang memutuskan untuk menghadapi tantangan kuliah sambil kerja. Umumnya, alasan-alasan mengapa mereka tetap ingin kuliah sambil bekerja adalah ingin meningkatkan income yang lebih tinggi, ingin melakukan switching carrier, menamatkan pendidikan hingga tingkat sarjana, merasa butuh upskill, meningkatkan kualitas diri, dan lain-lain.

BACA JUGA:7 Cara Memilih Jurusan Kuliah Supaya Ngga Nyesel

Jika kamu adalah salah satu dari mereka yang ingin sukses kuliah sambil kerja, yuk simak tips praktis dan strategi efektif dari KORANLINGGAUPOS.ID yang dilansir dari berbagai sumber. Supaya kamu yang berjuang menjalani kehidupan tiga peran, yakni mahasiswa, pekerja, dan individu makin semangat mencapai cita-cita dalam hidup. 

Dengan mengikuti saran-saran ini, Kamu diharapkan akan dapat mengelola waktu dengan baik, memanfaatkan sumber belajar yang ada, membangun jaringan dukungan, serta menjaga keseimbangan antara kehidupan, kuliah, dan pekerjaan. 

Pertama, mengatur waktu dengan efektif.

Ini sangat penting ketika kamu ingin kuliah sambil bekerja. Ingat, kuliah sambil kerja membutuhkan komitmen dan disiplin yang tinggi. 

BACA JUGA:Cara Jitu Melatih Anak Mengendalikan Emosinya

Caranya, Kamu bisa membuat jadwal yang terperinci dengan mencantumkan jam kerja, waktu kuliah, dan waktu luang (termasuk waktu untuk istirahat). 

Prioritaskan tugas atau pekerjaan yang memiliki deadline waktu paling dekat, lalu alokasikan waktu khusus untuk mengerjakannya. 

Agar lebih teratur, gunakan teknologi seperti aplikasi pengingat (reminder) atau kalender digital untuk membantu mencatat rangkaian jadwal atau list pekerjaanmu. 

Dalam mengatur waktu yang efektif, jangan ragu untuk meminta fleksibilitas waktu dari atasan atau dosen kamu jika memungkinkan. Komunikasikanlah situasi yang kamu hadapi dengan baik sehingga mereka dapat memahami, dan mendukung upaya kamu untuk belajar sambil bekerja. Hindari menyia-nyiakan waktu, seperti mengurangi penggunaan media sosial atau aktivitas yang tidak produktif lainnya dan ganti hal tersebut dengan istirahat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan