Hotel Grand Zuri Lubuklinggau Sajikan Menu Iftar Ala Turki dan All U Can Eat
Aneka Hdangan Pembuka di Cerenti Resto Hotel Grand Zuri.-Foto : Dokumen Hotel Grand Zuri-
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Hotel Grand Zuri Lubuklinggau menawarkan paket berbuka puasa yang special di bulan Ramadhan 2024 bagi para tamu dan masyarakat yang ingin menggelar acara buka puasa bersama.
Sajian menu paket buka puasa (iftar) ditahun ini pun berbeda dibanding tahun sebelumnya.
Ramadhan tahun ini Hotel Grand Zuri Lubuklinggau mengusung tema Ramazan Bayraminiz, dimana pihak hotel menyajikan menu iftar bernuansa ala Turki, dan juga menyajikan berbagai macam menu perpaduan antara masakan Nusantara, Timur tengah, dan Turki, dengan konspe All u can eat.
Sales Hotel Grand Zuri Ukik saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID Rabu 13 Maret 2024 mengatakan bahwa hanya dengan Rp 150.000,- nett/pax, Anda dapat mengajak kelurga, teman atau rekan kerja untuk menyantap berbagai macam hidangan makanan yang bernuansa masakan Nusantara, Timur Tengah dan Turki, dengan konsep all u can eat, anda bisa pilih menu sepuasnya.
Aneka kue dan kurma dengan tampilan khas nusantara. -Foto : Dokumen Hotel Grand Zuri-
BACA JUGA:Catat Inilah 6 Keutamaan Membaca Surat Al Fath di Awal Bulan Ramadhan
Konsep ala Turki ini memberikan kesan buka bersama menjadi lebih hangat dan menarik dengan aneka sajian khas Turki, seperti Turkish Coffee, Zamosa, Beef Kebab, Mandi Rice, Shawarma dan Martabak.
Selain itu, tersaji juga hidangan khas nusantara dari berbagai daerah, seperti pempek, tekwan, lotek, soto banjar,soto betawi ,aneka takjil dan menu menarik lainnya.
Buka Puasa Bersama ini berlokasi di Cerenti Resto yang terletak di lobby Hotel, dan dibuka mulai jam 5 sore setiap harinya. Ada banyak spot foto cantik, yang sudah disiapkan manajemen Hotel supaya para tamu bisa mengabadikan momen berkesan ini di Cerenti Resto.
Untuk pemesanan paket berbuka, bisa dilakukan oleh tamu atau pengunjung mulai pagi hingga jam 3 siang.
“Kami juga memberikan harga special bagi tamu atau pengunjung yang membawa anak-anak. Bagi aanak-anak dari mulai usia 5 sampai dengan 10 tahun, diberi diskon harga 50%, yaitu cukup membayar sebesar Rp.75.000,- nett/pax. Selain itu, untuk tamu-tamu instansi atau perusahaan yang ingin membuat acara buka puasa bersama, kita sediakan Private Room dengan harga sebesar Rp.150.000,- nett/pax include ruangan meeting, LCD screen dan proyektor.”papar Ukik.
BACA JUGA:Inilah 5 Tips Agar Tidak Dehidrasi Selama Puasa Bulan Ramadhan
Ada lima ruangan yang disiapkan khusus untuk tamu yang akan menggunakan private room, yaitu 1 ruangan Sky Lounge yang berada di lantai VIII, 1 ballroom dan 3 ruang meeting yang terletak di lantai II. Khusus tamu yang menggunakan ruang Sky Lounge diberikan harga Rp 185ribu per pax, dan tamu yang menggunakan ballroom dan ruang meeting tetap diberikan harga Rp 150ribu per pax.
Ayo ajak keluarga ,sahabat dan rekan kerja anda untuk kumpul bareng di momen buka puasa bersama di Hotel Grand Zuri.