Lihat Keseruan RA Az-Zuhdi Lubuklinggau Peringati Hari Pahlawan 2023

Kepala RA Az-Zuhdi Nurbaiti, S.Pd, guru, anak didik didampingi orang tua foto bersama di Lapangan Eks Kompi Lubuklinggau.-Foto : Hikmah Putri Dinanti / Linggau Pos-

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada Jumat 10 November 2023, RA Az-Zuhdi Lubuklinggau menggelar kegiatan unik.

Sabtu 11 November 2023 anak didik RA Az-Zuhdi baik Kelas Surga Ma’wa, Surga Darussalam, dan Surga Firdaus karnaval keliling mengenakan kostum pahlawan. Selain diawasi guru, anak-anak juga didampingi orang tua.

Karnaval yang berlangsung dari pukul 08.30 sampai dengan pukul 10.30 WIB itu dimulai dari RA Az-Zuhdi Lubuklinggau keliling Kelurahan Majapahit hingga berhenti dititik akhir Lapangan Eks Kompi Kota Lubuklinggau.

Karnaval dimulai dengan perkenalan anak didik satu per satu di hadapan guru dan teman-temannya, sekaligus perkenalan kostum orang tuanya sebagai tokoh pahlawan inspirasi. Lalu karnaval keliling.

BACA JUGA:Murid SDN 14 Lubuklinggau Borong Prestasi

BACA JUGA:Demi Meningkatkan Mutu Guru, SDN 19 Lubuklinggau Gelar IHT

Tak sekedar karnaval, dalam kegiatan ini juga sekaligus dilakukan Lomba Kostum Pahlawan Terbaik, Kelas Peserta Terbanyak, dan Lomba Kostum Terbaik Bagi Orang Tua yang mendampingi anak-anak selama karnaval. 

Sampai di Lapangan Eks Kompi, anak didik diarahkan guru pendampingnya untuk duduk membentuk lingkaran, dan makan bersama.

“Alhamdulillah, semuanya sangat antusias dari anak maupun orang tuanya yang ikut meramaikan kegiatan yang kita selenggarakan ini, dan juga kita mempersiapkan semuanya untuk menyambut kegiatan ini hanya dengan waktu 1 hari saja,” jelas Kepala RA Az-Zuhdi Nurbaiti, S.Pd saat diwawancara Wartawati Harian Pagi Linggau Pos.

Setelah makan, guru mengumumkan pemenang Lomba Peserta Terbanyak yang diraih Kelas Darussalam dengan wali kelasnya adalah Desri Meri Yanti, S.Pd dan Essa Oktania. Sementara Juara 1 Lomba Kostum Pahlawan Terbaik dimenangkan Narendra Kelas Surga Firdaus, Juara 2 Nabila Kelas Surga Firdaus, Juara 3 Zayan Kelas Surga Darussalam, dan Juara Harapan 1 Evano Kelas Surga Firdaus, Harapan 2 Aqila Kelas Surga Ma’wa, Harapan 3 Kiki Kelas Surga Ma’wa.

BACA JUGA:SDN 47 Lubuklinggau Unggulkan 4 Ekskul

BACA JUGA:Simak Keseruan Peringatan Hari Pahlawan di SDN 6 Lubuklinggau

Nurbaiti mengatakan, Peringatan Hari Pahlawan sengaja diadakan untuk mengenang dan mengenalkan anak-anak atas jasa pahlawan yang telah berjuang untuk Indonesia melalui kostum pahlawan yang mereka pakai selama karnaval. 

Kegiatan pawai karnaval kostum pahlawan dilakukan, supaya guru, anak didik, serta orang tua dapat turut menghargai jasa para pahlawan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan