LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Hingga kemarin, Jumat 26 April 2024 sudah empat orang yang sudah mengambil formulir di Kantor DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau.
Yakni H Rachmat Hidayat atau Yoppy Karim, H Rodi Wijaya (HRW), Hendri Almawijaya (HAW) dan Imam Senen. Keempatnya mengambil formulir dihari pertama dibukanya penjaringan, Rabu 24 April 2024.
Informasi ini disampaikan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau H Taufik Siswanto melalui Waka I Isnaini saat dibincangi, Jumat 27 April 2024.
"Kemarin tidak ada yang datang. Semua dihari pertama. Namun yang sudah konfirmasi mau ambil lagi ada H Hasbi Asadiki, H Rustam Effendi dan Suhada. Ya kita tunggu saja, karena penjaringan juga masih dibuka sampai ada instruksi lebih lanjut dari DPP melalui DPD," jelasnya.
BACA JUGA:Hari Ini Partai Demokrat Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas
Keempat tokoh yang ambil formulir semua ambil formulir Balon Walikota Lubuklinggau. "Belum ada yang ambil formulir untuk Balon Wawako," tegasnya.
Sebelumnya Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Lubuklinggau membuka pendaftaran penjaringan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau untuk Pilkada 2024 mulai Rabu 24 April 2024. Pendaftaran ini terbuka untuk siapa saja, putra-putri terbaik yang ada di Lubuklinggau.
Ketua DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau, H Taufik Siswanto pun mengajak putra-putri terbaik yang berpotensi untuk mewakili harapan dan aspirasi masyarakat. Mencalonkan diri sebagai Walikota dan Wawako Lubuklinggau melalui Partai Demokrat.
Dibukanya penjaringan ini tegas Taufik, sesuai dengan surat Instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat.
BACA JUGA:Warga Muara Lakitan Musi Rawas Ditangkap, Berikut Kasusnya
Bagi yang ingin mengambil dan mengembalikan formulir silahkan ke kantor DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau di Keluarahan Taba Jemekeh Kecamatan Lubuklinggau Timur I.
"Kantor buka mulai dari pukul 08.00 wib sampai pukul 16.00 Wib," ungkapnya.
Taufik menegaskan, Partai Demokrat mencari pemimpin yang tidak hanya memiliki visi, tetapi juga memiliki komitmen yang kuat untuk memajukan Kota Lubuklinggau dan mewujudkan impian masyarakatbya.
"Kami yakin bahwa di antara putra-putri terbaik di Lubuklinggau ini, ada yang memiliki potensi besar untuk membawa perubahan yang positif bagi kota kita ini," tegasnya.
BACA JUGA:Partai Demokrat Mencari Putra Putri Terbaik Untuk Dicalonkan Jadi Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas