Final Europa League 2024: Prediksi Atalanta vs Bayer Leverkusen, Misi Treble!

Selasa 21 May 2024 - 16:41 WIB
Reporter : KAMAL
Editor : KAMAL

Di kompetisi lokal Bundesliga, catatan kubu BayArena tidak terkalahkan semusim penuh (34 pertandingan).

Musim ini tersisa 2 pertandingan lagi untuk menyempurnakan rekor kemenangan bagi Leverkusen. 

Yakni, ketika menghadapi Atalanta dalam pertandingan final Europa League 2023/2024 pada Kamis 23 Mei 2024 dan menghadapi Kaiserslautern dalam pertandingan final DFB Pokal di akhir pekan nanti Minggu 26 Mei 2024.

BACA JUGA:Ingin jadi KOWAD, Intip Perjuangan Ruzana Atlet Bulutangkis asal Lubuklinggau Go Internasional

Dua kemenangan tak sekedar membuat Leverkusen tampil sempurna musim ini juga membuat The Werkself dalam sejarah klub bakal meraih treble winners untuk pertama kalinya.

Sementara itu, Atalanta sudah pasti tidak akan membiarkan Bayer Leverkusen terus-menerus tertawa di setiap akhir pertandingan. 

Misi La Dea memberikan tangisan pertama pada The Werkself mesti dijalankan. 

Jika dilihat dari sisi lain, Liga Italia Serie A berharap Atalanta yang menjadi juara.

Bila Atalanta berhasil meraih juara Europa League dan di klasemen Liga Italia finis di luar 4 besar, maka di Liga Champions musim depan akan ada 6 wakil bagi Serie A. 

4 tim posisi teratas akan lolos dari jatah klasemen, Atalanta akan lolos dari jalur juara UEL, sementara AS Roma di peringkat 6 dapat lolos dari jalur European Performance Spots (EPS).

Andai bila satu saja syarat itu tidak terpenuhi, Italia di UCL akan memiliki lima wakil yakni Inter, Milan, Bologna, Juventus, dan Atalanta, sedangkan AS Roma akan lolos ke Europa League.

Di sisi lain, Europa League musim ini akan menjadi kesempatan terakhir Atalanta meraih trofi. 


Skuad Bayer Leverkusen.-Foto: tangkapan layar-Reuters

BACA JUGA:Pencapaian Positif Fabio Quartararo

Pasalnya pekan lalu La Dea membuang kesempatan menjuarai Coppa Italia ketika ditaklukkan Juventus. 

Dan kini ada peluang kedua meraih trofi UEL pertama musim ini mereka sungguh disayangkan jika disia-siakan.

Kategori :