Selain resolusi dan akurasi warna, spesifikasi lain dari EV3450XC juga mendukung produktivitas bagi para desainer.
Monitor ini memiliki tingkat kecerahan 300 nits, rasio kontras statis 1000:1 dan response time 5ms.
Kombinasi spesifikasi ini menjamin tampilan yang jernih, kontras yang baik dan performa yang responsif, sehingga ideal untuk berbagai kebutuhan desain dan produktivitas.
- Kenyamanan dan Fleksibilitas
BACA JUGA:Oppo Reno6 Pro 5G Hadir Dengan Layar AMOLED, Cipset Snapdragon 870 dan Kamera Utama 40MP
Eizo selalu memikirkan kenyamanan para pengguna.
Stand monitor EV3450XC ini dapat diatur sudut kemiringannya untuk menyesuaikan postur tubuh kalian saat bekerja.
Kompatibel dengan standar VESA 100x100mm yang dapat memasangnya di dinding dengan mudah.
- Konektivitas Lengkap
BACA JUGA:Xiaomi TV A Pro 65 Smart TV 4K Terbaik 2024, Layar 65 Inci dengan Harga Terjangkau
Monitor EV3450XC ini dibekali dengan berbagai macam port untuk memenuhi kebutuhan konektivitas kalian.
Terdapat 1 port USB-B, 2 port USB-C, 2 port USB-A, dan 2 port HDMI untuk versi spesifikasinya belum disebutkan.
Tak hanya itu kalian akan mendapatkan dua bonus Speaker yang Terintegrasi internal berdaya 4W masing-masing.
Speaker ini mungkin tidak mumpuni untuk kebutuhan audio profesional, namun bisa menjadi solusi praktis untuk penggunaan kasual seperti mendengarkan musik atau mengikuti conference call.
BACA JUGA:Top 6 Rekomendasi Smart TV Terlaris dan Terbaik 2024, Berkualitas dengan Layar 32 Inch
Mengenai harga dan tanggal rilis resmi EV3450XC belum diumumkan oleh Eizo.