Kenangan Mana yang Akan Terulang? Jadwal Semifinal EURO 2024, Prediksi Inggris vs Belanda, Live TV Apa?

Senin 08 Jul 2024 - 23:13 WIB
Reporter : KAMAL
Editor : KAMAL

KORANLINGGAUPOS.ID - Pertandingan babak semifinal EURO 2024 menghadirkan duel sengit antara Inggris vs Belanda.

Laga antara Inggris vs Belanda dalam pertandingan babak semifinal EURO 2024 ini akan diselenggarakan pada Kamis, 11 Juli 2024 pukul 02.00 WIB.

Jalannya pertandingan di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan streaming Vision+. 

Seperti diketahui, perjalanan Inggris dan Belanda sepanjang turnamen tampak tidak meyakinkan, terutama Inggris. 

Namun, kini kedua kubu sama-sama tinggal 1 langkah lagi menuju partai final Liga EURO 2024.

Di turnamen besar, Inggris dan Belanda sudah 28 tahun tak bertemu. 

Mengesampingkan partai friendly match dan UEFA Nations League (UNL), kali terakhir Inggris dan Belanda bertemu pada ajang resmi yakni di EURO 1996 silam. 

Dan saat itu, The Three Lions (julukan Inggris) berhasil mengalahkan De Oranje (julukan Belanda) dengan skor akhir 4-1.

BACA JUGA:Copa America 2024: Argentina vs Kanada, Tayang Kapan dan Cara Nonton Online? Selangkah Lagi Final, Messi!

Meski demikian, dalam partai yang berlangsung lebih dari seperempat abad lalu itu, Gareth Southgate yang juga pelatih The Three Lions menjadi bagian punggawa Inggris saat itu.

Untuk itu dalam pertai semifinal EURO 2024, Southgate termotivasi untuk mengulang sejarah manis, dan sekaligus melakukan penebusan.

Pasalnya, pada ajang EURO 1996 di tahun yang sama ketika Southgate dianggap sebagai salah satu penyebab tersingkirnya Inggris di babak semifinal dari Jerman. 

Sebab, Southgate menjadi satu-satunya eksekutor yang gagal membobol gawang Oranje dalam babak adu penalti. 


Skuad Timnas Inggris.-Foto: tangkapan layar-BS.

Kini, penebusan dosa Southgate kian dekat.

Kategori :