Duel Sengit HP Kelas 1 Jutaan, Oppo A18 Vs Xiaomi Redmi A3 Manakah yang Lebih Unggul?

Selasa 09 Jul 2024 - 09:37 WIB
Reporter : SAHRIL PADILAH
Editor : SAHRIL PADILAH

Melengkapi performanya, chipset MediaTek Helio G36 juga didukung dengan komponen pengolah grafis yang tidak lain merupakan GPU PowerVR GE8320.

Untuk diketahui, performa dapur pacu Oppo A18 dan Redmi A3 yang meluncur ke Indonesia kompak didukung dengan memori 4 GB/ 128 GB.

2. Spesifikasi Layar Bersaing Ketat

Untuk sektor layar, dua HP Oppo dan Xiaomi ini terlihat bersaing ketat.

BACA JUGA:Duel Sengit Infinix Note 40 Pro Vs Poco M6 Pro, Manakah yang Lebih Unggul?

Bagaimana tidak, sebab sisi muka Oppo A18 maupun Xiaomi Redmi A3 sama-sama memakai panel layar IPS LCD.

Layar kedua HP entry level ini bahkan kompak dengan dukungan resolusi HD Plus dengan refresh rate 90 Hz.

Yang membedakan, Redmi A3 tampil dengan layar yang berukuran lebih lega yakni 6,71 inch.

Xiaomi menyebut jika layar HP entry level besutannya ini didukung tingkat kecerahan layar puncak sampai 500 nits.

BACA JUGA:Duel Panas Samsung Galaxy A55 5G vs Xiaomi Redmi Note 13 Pro Plus, Manakah yang Lebih Unggul?

Untuk sisi lain, Oppo A18 hadir mengusung layar berukuran 6,56 inch.

Kesamaannya, layar Oppo A18 dan Xiaomi Redmi A3 kompak dihias dengan desain poni bergaya waterdrop alias tetesan air.

3. Konfigurasi Kamera Mirip

Untuk sektor fotografi, Oppo A18 dan Xiaomi Redmi A3 terlihat hadir dengan konfigurasi kamera yang mirip.

BACA JUGA:Duel Sengit Awal Tahun 2024! Xiomi Redmi 13 Pro Plus Vs Realmi 12 Pro Plus Manakah yang Lebih Unggul?

Lewat bodi belakang masing-masing perangkat, turut dilengkapi susunan dua lensa kamera yang dilengkapi LED Flash.

Kategori :