Kekuatan layar di HP ini sudah tersertifikasi lewat rating IP65, rating ini diberikan untuk perangkat anti-debu dan ketahanan dari air. Layar HP ini juga bisa digunakan walau dalam keadaan basah sekalipun.
BACA JUGA:2 Brand Oppo Reno Series ini dapat Rekomendasi Kemendagri RI, Populer 2024 Komponen Banyak Dipasaran
BACA JUGA:Fitur AI Hadir Hp Oppo Reno 12 Pro 2024, Saingi Smartphone Gandeng Gemini dengan Spek Pintar
Dengan rangka aluminium di HP ini memiliki karakteristik kekuatan yang tinggi, tahan tekanan ekstrem serta menghantarkan panas yang lebih baik dan setara dengan kualitas kerangka aerospace.
Ihwal spesifikasinya, Arga tidak memberikan bocoran dan meminta agar menunggu keterangan resmi saat hari peluncuran. Namun dia menyatakan, spesifikasi HP seri ini tidak akan berbeda jauh dari versi global yang telah memulai debutnya pada pekan kedua Juni lalu.
Laporan Gizmochina mengabarkan jika kedua HP ini memiliki layar AMOLED FHD plus dengan refresh rate 120Hz berukuran 6,7 inci.
Dengan dukungan kecerahan layarnya mencapai 1.200 nits dan dilapisi oleh layar quar-curved.
BACA JUGA:OPPO Reno 8T 5G Turun Harga, HP Mid Range yang Cocok Jadi Pilihan Terbaik Pada 2024
BACA JUGA:Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Reno 10 5G terbaru 2024, Bawa Desain dan Layar Elegan
Kedua HP juga berjalan dengan sistem Android 14 berbasis ColorOS 14.1 yang didukung fitur pemindai sidik jari di dalam layar.
Untuk bagian mesinnya, Oppo Reno 12 dan 12 Pro dibekali dengan chipset Dimensity 7300 untuk versi global.
Sedangkan untuk versi yang meluncur di Cina memakai chipset Dimensity 8250 untuk Reno 12 dan Dimensity 9200 Plus untuk Reno 12 Pro.
Kedua HP Oppo ini akan hadir dengan RAM LPDDR4x, penyimpanan UFS 3.1, RAM virtual 12 GB.
BACA JUGA:Oppo Reno6 Pro 5G Hadir Dengan Layar AMOLED, Cipset Snapdragon 870 dan Kamera Utama 40MP
BACA JUGA:Resmi HP Oppo Reno 12 dan Reno 12 Pro 2024 Tangguh Bersertifikat TKDN dengan Hadirkan AI Konten
Oppo Reno 12 dan 12 Pro masing-masing akan punya kamera depan 32 MP dan 50 MP.