Liga 1 2024 Pekan ke-3: Jadwal Lengkap, Update Klasemen, Kapan Bigmatch Persib Bandung vs Arema?

Kamis 22 Aug 2024 - 16:50 WIB
Reporter : KAMAL
Editor : KAMAL

KORANLINGGAUPOS.ID - Liga 1 2024 pekan ini telah memasuki pekan ke-3.

Liga 1 2024 pekan ke-3 akan digelar mulai 23 Agustus hingga 27 Agustus 2024.

Secara keseluruhan, Liga 1 2024 pekan ke-3 akan menyajikan 9 pertandingan yang akan dimainkan.

Termasuk laga bigmatch antara Persib Bandung vs Arema pada hari Minggu, 25 Agustus 2024 dan laga antara Borneo vs Bali United pada Selasa, 27 Agustus 2024.

BACA JUGA:Conference League: Ajang Pembuktian Sang Finalis, Prediksi Fiorentina vs Puskas Akademia, Leg 1, Tayang Kapan?

BACA JUGA:Ujian Sulit Tim Pesut Etam, Prediksi Borneo vs Lion City Sailors, ACC 2024 Grup B, Live RCTI Pukul Berapa?

Jika tida ada perubahan jadwal, seluruh pertandingan Liga 1 2024 pekan ke-3 akan disiarkan live di Indosiar dan streaming Vidio.

Duel antara PSIS Semarang vs PSBS Biak pada Jumat, 23 Agustus 2024 pukul 15.30 WIB akan menjadi laga pembuka Liga 1 2024 pekan ke-3.

Seperti diketahui, PSBS Biak merupakan tim promosi dengan status juara Liga 2.

Dalam laga tandangnya ke markas PSIS Semarang, PSBS Biak mengincar kemenangan pertamanya musim ini. 

BACA JUGA:ASEAN Club Championship: Debut Sulit Juku Eja, Prediksi PSM Makassar vs BG Pathum United, Live di Mana?

BACA JUGA:Jaga Nama Baik TFF 1. Lig, Prediksi Young Boys vs Galatasaray, Leg 1 playoff UCL, Live TV Apa?

Dari dua pertandingan awal Liga 1, PSBS Biak menderita dua kekalahan beruntun.

PSBS Biak harus takluk dari Persib Bandung dengan skor 4-1 dan 2-1 atas PSM Makassar.

Kini, Tim Badai Pasifik (julukan PSBS Biak) memiliki kans meraih poin penuh ketika melawan PSIS Semarang yang di pertandingan pekan 1 menderita kekalahan.

Kategori :