Bikin Bangga Provinsi Sumsel! Ini 5 Daerah Terkaya Berdasarkan PDRB per Kapita

Senin 26 Aug 2024 - 12:10 WIB
Reporter : JASMADI
Editor : JASMADI

KORANLINGGAUPOS.ID - Bikin bangga provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), karena provinsi Sumsel ini menjadi salah satu wilayah di Indonesia yang kaya akan sumber daya alam.

Provinsi Sumsel memiliki area seluas 91.592 km² dan terdiri dari 13 kabupaten serta 4 kota, ini ternyata memiliki daerah terkaya di Sumatera Selatan.

Dengan berbagai potensi ekonomi, bikin bangga Provinsi Sumsel karena berperan penting dalam meningkatkan kesejahteraan penduduknya.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS), beberapa daerah di Provinsi Sumsel yang memiliki Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

BACA JUGA:Ini Dia 9 Kabupaten dan Kota Terkaya di Pulau Sumatera, Adakah Daerahmu?

BACA JUGA:7 Jenis Produk Bisnis Muhammadiyah yang Menjadi Ormas Terkaya di Dunia, Mulai Air Mineral hingga Mei Instan

Berikut 5 Daerah Terkaya Berdasarkan PDRB per Kapita tertinggi:

1. Kabupaten Muara Enim PDRB per kapita: Rp181.352.000 per tahun

Kabupaten Muara Enim menempati posisi teratas sebagai daerah terkaya di Sumatera Selatan.

Perekonomian daerah ini sangat bergantung pada sektor pertanian, terutama perkebunan, serta sektor pertambangan minyak dan gas bumi (migas) serta batubara.

BACA JUGA:Ini Daftar Deretan Harta Kekayaan 7 Presiden RI, Siapa Terkaya dan Termiskin?

BACA JUGA:7 Kampus Terbaik Dan Terkaya di Indonesia,Mau Tau Dari Kampus Mana Saja?

Sumber daya alam yang melimpah menjadi pilar utama yang memperkuat ekonomi Kabupaten Muara Enim.

2. Kabupaten Musi Banyuasin PDRB per kapita: Rp130.679.000 per tahun

Musi Banyuasin dikenal sebagai daerah yang kaya akan sumber daya tambang dan energi.

Kategori :