SDIT Az Zahira Lubuk Linggau Miliki Banyak Program Unggulan dan Fasilitas Belajar Lengkap

Sabtu 31 Aug 2024 - 13:43 WIB
Reporter : YEZI FADLY
Editor : YEZI FADLY

KORANLINGGAUPOS.ID - Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Az Zahira Kota Lubuk Linggau merupakan yayasan pendidikan yang menaungi Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Az Zahira dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) Az Zahira.

YPI Az Zahira Lubuk Linggau beralamat di Jalan Pattimura No. 3 RT. 09 Kelurahan Bandung Ujung, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuk Linggau.

Yayasan ini sudah berdiri sejak tahun 2012, dan awalnya dalam bentuk Pesantren Pesatuan Islam (PERSIS) 267 yang membawahi Raudhatul Atfal (RA).

Kemudian tahun 2016, Pesantren PERSIS 267 mengalami perubahan status menjadi Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Az Zahira,dan membawahi TKIT dan SD Islam PERSIS.

BACA JUGA:SDIT Az Zahira Lubuklinggau Dorong Siswa Kembangkan Bakat BACA JUGA:Banyak Prestasi Diraih Murid SDIT Az-Zahira Lubuklinggau

YPI Az Zahira Lubuklinggau pada tahun 2021 kemudian resmi bergabung dalam organisasi Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT), sehingga lembaga pendidikan menjadi TKIT dan SDIT Az Zahira.

Hal ini disampaikan Pendiri dan Pembina Yayasan Islam Az Zahira, H. Muhammad Husein Djasmi, S.ANt kepada KORANLINGGAUPOS.ID diruang kerjanya, Jum'at 30 Agustus 2024.

Direktur YPI Az Zahira Lubuk Linggau, H. Muhammad Husein Djasmi. Foto : Yezi Fadly/Linggau Pos

YPI Az Zahira diketuai oleh Hj. Wasrihati AE Husein, SH, dan Kepala SD IT Az Zahira Rahma Dwi Rahayu, S.Pd.

Dalam upaya mencapai visi sekolah, yaitu terwujudnya lembaga pendidikan Islam yang unggul yang berdaya saing global, membentuk generasi masa depan yang berakidah dan berakhlak sesuai dengan pendahulu yang sholeh, memiliki kemampuan akademis mapan dalam ilmu.

BACA JUGA:Tahfizh Alquran di SD Islam Azhariyah Lubuklinggau Jadi Program Unggulan BACA JUGA:Catat, ini Program Unggulan di SMK PGRI Lubuklinggau

SDIT Az Zahira Lubuklinggau yang mengusung slogan Cerdas, Terampil, Mandiri dan Taffaquh Fiddin ini memiliki banyak program yang dijalankan setiap harinya, dimana siswa masuk mulai pukul 07.00 WIB.

Diawali melaksanakan shalat Dhuha berjamaah dan membaca Al Qur'an, baru kemudian belajar.

Kategori :