Grand Opening Lembah Aqila Asma Catering Lubuk Linggau, Ada Cafe dan Resto dengan Menu Nikmat Harga Terjangkau

Jumat 06 Sep 2024 - 00:56 WIB
Reporter : YULMI PRANSISKA
Editor : SULIS

Sementara mewakili Pj Wali Kota Lubuk Linggau Kamaluddin Selaku Staf Ahli Pj Walikota Lubuk Linggau Bidang Ekonomi Pembangunan  mengatakan adanya Lembah Aqila Asma Catering ini dapat membuka usaha lapangan kerja, dapat mengurangi pengangguran, sehingga perekonomian Kota Lubuk Linggau itu terus berkembang. 

 “Pemerintah kota Lubuk Linggau menyambut baik dan juga berterimakasih dengan adanya Lembah Aqila Asma Catering ini menambah perluasan lapangan kerja dan menampilkan tenaga kerja, dan tentunya dapat meningkatkan kualitas SDM yang baik," tutur Kamalludin. 

Selain itu ia pun menambahkan pesan dari Pj Walikota Lubuk Linggau, silakan dikelola dengan baik, taat aturan dan dapat menjaga kualitas serta dapat mengayomi atas sesama usaha sehingga dapat bersaing secara positif. 

BACA JUGA:Gurihnya Pindang Pegagan Sajian Kuliner Khas Sumsel, Yuk Buat di Rumah

BACA JUGA:Menikmati Kuliner Khas Jawa di Tengah Hamparan Persawahan Desa Mataram Musi Rawas

" Harapan kedepan semoga Lembah Aqila Asma Catering dapat terus berkembang, dan maju dan tentunya sumber daya manusia disini dapat menimba  ilmu berkerja di sini dengan baik," tuturnya. 

Pemilik Lembah Aqila Asma Catering adalah Asma Wati dan Ahmad Kusnanto.

Selain rumah makan yang menyediakan catering, di Lembah Aqila Asma Catering juga ada cafe yang nyaman untuk nongkrong kawula muda. 

"Lembah Aqila Asma Catering ini menawarkan kualitas dan harga terjangkau, sehingga dari kalangan manapun bisa datang ke sini, untuk sistem pembayaran disini juga dapat melalui cash, transfer, rekening,  bisa juga tempo untuk pemesanan catering," tutur Asma Wati saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID. 

Ia berharap, kedepannya semoga Lembah Aqila Asma Catering  dapat maju dan dapat membuka lapangan kerja dan dikenal orang banyak.

BACA JUGA:Pecinta Kuliner, Ada Menu Baru dan Minuman Mood Refresh Di Hotel Dewinda Lubuklinggau !

BACA JUGA:Berawal dari Hobi Kini Anisa Warga Desa L Sidoharjo Musi Rawas Buka Usaha Kuliner 

Lembah Aqila Asma Catering ini  buka setiap hari dari pukul  09.00 - 22. 00 WIB. 

Para tamu dapat mencicipi berbagai jenis makanan, mulai dari hidangan pembuka, hidangan utama, hingga hidangan penutup.

Semua hidangan disajikan dengan presentasi yang menarik dan cita rasa yang lezat.

Para tamu yang hadir memberikan testimoni positif mengenai acara grand opening ini.

Kategori :