Bank Syariah Indonesia (BSI) Perkenalkan Mesin ATM Baru di Lubuk Linggau

Kamis 03 Oct 2024 - 21:50 WIB
Reporter : YULMI PRANSISKA
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID - Bank Syariah Indonesia (BSI) baru-baru ini  menghadirkan Mesin ATM baru  di kota Lubuk Linggau. 

Salah satu inovasi terbaru yang diperkenalkan oleh BSI ialah mesin ATM baru yang menawarkan berbagai fitur canggih untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan. 

Saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS.ID, Kamis 3 Oktober 2024 Branch OperationManager BSI KC Lubuklinggau Aulia Febriyanti Melalui Operation Putri mengatakan saat ini BSI  melaunching 3 mesin ATM baru diberbagai tempat yang strategis. 

Mesin ATM baru hadir di RSIA Dwi Sari yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Watervang, atau tepatnya di seberang Mie Gacoan. 

BACA JUGA:Bank BSI Buka Lowongan Kerja untuk S1 dari Lintas Jurusan hingga 30 September

BACA JUGA:Milad ke-3 di Bank BSI, Mau Punya Mobil dan Rumah Cepat Manfaatkan Promo Menariknya


Branch Operation Manager Bank Syariah Indonesia (BSI) KC Lubuklinggau Aulia Febriyanti-Foto : Yulmi Pransiska/Linggau Pos-

Selain itu Mesin ATM baru hadir di Pondok Pesantren Modern Ar-Risalah tepatnya di Jalan Lapter Silampari, Dekat Bandar Udara Silampari. 

Mesin ATM baru juga hadir di Indomaret Megang yang berada di Jalan Ahmad Yani, Lubuk Linggau Utara II.

Dengan adanya Mesin ATM baru diberbagai tempat yang strategis menjadikan transaksi lebih mudah dan praktis.

Layanan di mesin ATM baru ini mulai dari Tarik Tunai, Transfer, Pembayaran, Aktivasi dan Ganti Pin maupun Tarik Tunai Tanpa Kartu.

BACA JUGA:2 Beasiswa BSI 2024 Dibuka untuk Mahasiswa dan Dapat Uang Kuliah 6 Semester, Ini Syarat dan Cara Daftar

BACA JUGA:BSI Apresiasi Nasabah Lewat Hujan Rezeki BSI Mobile

"Saat ini Mesin ATM baru telah beroperasi dan masih proses pemasangan plang namun untuk aksesoris dalam ATM telah tersedia seperti kotak sampah, Ac dan aksesoris lainnya dan mulai beroperasi sejak Minggu dan Senin 30 September 2024  mulai stabil,"lanjutnya

"Untuk saat ini kami gencar melakukan promosi atau iklan seperti di sosial media untuk pemberitahuan kepada nasabah BSI Lubuk Linggau untuk bertransaksi karena mengingat baru adanya mesin ATM baru ini,"ungkapnya.

Kategori :