Ia juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada dosen dan staf di Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UNPARI dengan sabar membimbing, mengarahkan dan mendidik mahasiswa selama ini.
“Kami mewakili seluruh dosen mohon maaf jika selama perkuliahan ada kesalahan. Pesan saya, dengan ilmu yang didapat ini jadilah orang yang bermanfaat. Teruslah belajar kapanpun, di manapun, dan dengan siapapun. Agar makin banyak yang merasakan manfaat dari kehadiran kita di masyarakat. Bisa dengan lanjut S2 di UNPARI. Bisa juga belajar dari kehidupan. Semoga dimasa mendatang kita bisa bersama-sama membangun Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora ini agar makin maju dan berkembang,” tuturnya.
Hamdan juga meminta para alumni ini teruslah berkarya.
Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Dr. Hamdan, M.Pd melantik ratusan mahasiswa jadi Sarjana Pendidikan, Rabu 16 Oktober 2024-Foto : Sulis/Linggau Pos-
“Karena kita dikasih keunggulan. Sekecil apapun karya anda nanti lebih baik dibanding diam tanpa karya yang dimiliki. Selalu ingatlah tema yudisium kita hari ini ‘ Mewujudkan sarjana pendidian yang berintegritas, humanis dan kompetitif era society 5.0.’ Integritas artinya antara ucapan dan kelakuan sesuai. Humanis artinya bisa bergaul baik dengan semua kalangan, mampu menempatkan diri dan jadi orang yang bermnafaat. Lalu kompetitif maksudnya bisa bersaing dengan sehat. Dan di Era Teknologi 5.0, kalian bisa memanfaatkan teknologi untuk jadi manfaat dalam hidup. Ingat, dunia di luar sana baik kerja maupun kalian buka lapangan kerja butuh 3 skill utama. Yaitu integritas, akhlak yang baik, dan kompetensi yang mumpuni,” ungkap Dr Hamdan.
“Di manapun kalian mengabdi nantinya harus produktif. Jangan berhenti belajar. Karena kehidupan tak pernah berhenti member kita pelajaran. Tolong 354 alumni baru ini jadilah contoh ditengah-tengah masyarakat. Sehingga dedikasi dan kebermanfaatan kalian menggambarkan kualitas Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UNPARI, ceritakan hal baik tentang kampus ini ke khalayak, sehingga ketika kelak kalian ke sini lagi membawa suami istri anak cucu fakultas ini tetap ada dan terus berkembang maju berkontribusi untuk bangsa,” tuturnya.
Sebagai apresiasi atas kerja keras para mahasiswa selama kuliah, diberikan juga penghargaan untuk lulusan terbaik Yudisium Angkatan ke - 3 Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UNPARI, yaitu :
1. Santri Indra Pratiwi (Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia peraih IPK 3,82)
2. Ayu Septa Lestari (Prodi Pendidikan Bahasa Inggris peraih IPK 3,88)
3. Fitriyan Della Widya Ningrum (Prodi Pendidikan Sejarah peraih IPK 3,75)
4. Selpia (Prodi Pendidikan Sejarah peraih IPK 3,75)
5. Dea Intri Oktariyanti (Prodi PGSD peraih IPK 3,98).
Kemudian, Yudisium Angkatan ke - 3 Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UNPARI diakhiri dengan foto bersama.