Jika Anda sering menilik desain bodi dari kedua merk ini, akan terlihat keduanya memiliki tampilan yang cukup distinctive.
Terlebih saat melihat desain bodi dari POCO X3 Pro dan POCO M3 Pro 5G, di mana keduanya menampilkan modul kamera dengan bentuk yang unik.
POCO X3 Pro dan POCO X3 NFC memiliki modul kamera berbentuk bundar yang diletakkan di tengah.
Di saat para pesaingnya kala itu menyuguhkan kamera di pojok kiri atas dalam bentuk modul persegi.
BACA JUGA:4 Rekomendasi Smartwatch Xiaomi Terbaik dengan Baterai Tahan Lama untuk Outdoor
Kemudian pada POCO M4 5G, POCO X4 Pro 5G, dan POCO X40 yang menampilkan semacam bilah berwarna hitam.
Sehingga membuat modul kameranya tampak sangat panjang. Tampaknya, ini merupakan siasat POCO untuk memberikan aspek attention-grabber pada produknya.
5. Ponsel POCO Umumnya Merupakan Hasil Rebranding
Untuk pasar Indonesia, tampaknya Xiaomi memang tidak pernah meluncurkan seri Redmi K.
BACA JUGA:Xiaomi Buds 5 Terbaru 2024, TWS Canggih dengan ANC dan Audio Spasial
BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Xiaomi Kamera Terbaik yang Worth It Dibeli Pada Juli 2024, Harga Mulai Rp3 Jutaan
Seri Redmi K merupakan lini produk Xiaomi yang hadir di pasar Cina sebagai ponsel berkinerja tinggi.
Kendati tidak pernah masuk Indonesia, namun sejumlah ponsel Redmi K rupanya hadir di Indonesia dengan nama lain,
yaitu POCO. Contohnya saja seperti POCO F4 GT yang merupakan hasil rebranding dari Redmi K50 Gaming.
Kemudian, ada POCO F3 GT yang sebenarnya hasil perilisan ulang dari Redmi K40 Gaming dengan nama berbeda.
BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Xiaomi RAM 8 GB Termurah Pada Juli 2024, Apa Saja? Ini Dia Ulasannya