KORANLINGGAUPOS.ID – Santri SMA Al-Ikhlas Lubuk Linggau berhasil meraih Juara Semarak Aksi dan Lomba Semarak Aksi dan Lomba Vamos Pramanda (SKALA VADA) 2024 yang diadakan MAN 2 Lubuk Linggau 17 November 2024.
Acara yang diikuti sekolah-sekolah di Kota Lubuk Linggau, Musi Rawas, dan Musi Rawas Utara ini bertujuan menumbuhkan semangat keberanian dan kreativitas siswa.
SMA Al-Ikhlas Lubuk Linggau berhasil memenangkan beberapa cabang perlombaan yang diadakan di Pangkalan MAN 2 Kota Lubuk Linggau.
Saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS. ID, Senin 18 November 2024, Kepala SMA Al-Ikhlas Arohansyah, S.Ag melalui pembina putri ekskul pramuka Melina Karmila, S. SI, mengatakan sangat bersyukur dan mengapresiasi para peserta ini dapat meraih juara dalam perlombaan ini.
BACA JUGA:Siswa SMAN 3 Lubuk Linggau Juara 3 Tari Kreasi dan Juara 2 Vokal Putra se-Sumsel
BACA JUGA:SMAN 6 Lubuk Linggau Sukses jadi Tuan Rumah Lomba Seni dan Kreasi Siswa SMA se-Sumsel
Kepala SMA Al-Ikhlas Arohansyah, S. Ag dan guru foto bersama para santri SMA Al-Ikhlas yang telah mengharumkan nama sekolah- Foto : Dok. SMA Al-Ikhlas-
Ada beberapa prestasi yang berhasil diraih oleh siswa SMA Al-Ikhlas Lubuk Linggau dalam mengikuti perlombaan Semarak Aksi dan Lomba Vamos Pramanda 2024 di Pangkalan MAN 2 Kota Lubuk Linggau.
Untuk jumlah peserta yang ikut perlombaan di MAN 2 Lubuk Linggau, SMA Al-Ikhlas mengirim 16 Peserta, 8 Putri dan 8 Putra yang mengikuti tingkat Penegak perlombaan yang diikuti Sandi Morse semaphore, Game, Pionering, Tari Komando, dan Teknologi Tepat Guna.
"SMA Al-Ikhlas meraih juara dalam beberapa perlombaan, untuk lomba Sandi Morse Semaphore meraih Juara 3, lomba Game meraih Juara 3 dan lomba Pionering meraih Juara 2,"jelasnya.
"Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi sekolah, tetapi juga memberikan inspirasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus meningkatkan diri dan berkontribusi lebih banyak dalam berbagai kegiatan positif," tuturnya.
BACA JUGA:Pelajar SMAN 3 Lubuk Linggau Aktif di Ekskul Seni yang Kaya Manfaat
BACA JUGA:Ekskul Futsal SMAN 3 Lubuk Linggau Bentuk Karakter Siswa
Penyerahan Piala Penghargaan untuk untuk santri SMA Al-Ikhlas yang meraih Juara SKALA VADA 2024- Foto : Dok. SMA Al-Ikhlas-
Kepala sekolah dan para guru selalu memberikan motivasi dan semangat kepada peserta untuk memberikan yang terbaik.