KORANLINGGAUPOS.ID - Para siswa di Indonesia akan bahagia pada tahun 2025 nanti, pasalnya ada kabar bakal libur 1 bulan penuh selama Ramadhan.
Kabar libur sebulan penuh ini pernah disampaikan oleh Presiden Prabowo Subianto, bahwa bakal ada libur sebulan penuh selama Ramadhan 2025 nanti.
“Saya pernah merasakan libur masa masih muda, pada waktu itu libur satu bulan penuh,” katanya.
Adanya kebijakan tersebut, para siswa ini nanti dapat memanfaatkan waktu libur tersebut.
BACA JUGA:2025 Nanti Ada 17 Hari Libur Nasional dan 10 Hari Cuti Bersama, Simak Selengkapnya SKB 3 Menteri
BACA JUGA:Hari Libur Dilarang Nikah? Ini Penjelasan Resmi dari Kemenag Lubuk Linggau
Prabowo pun berharap kebijakan itu bisa digunakan untuk siswa mengikuti pesantren kilat, dan bisa mendalami ilmu agama.
Tidak hanya itu saja, ia juga menyampaikan kepada siswa bisa lebih dekat bersama keluarga lebih banyak waktu kebersamaan.
Kebijakan tersebut setelah Prabowo menjadi Presiden Terpilih 2019 silam, Lalu apakah setelah menjadi Presiden saat ini presiden bisa menerapkan kebijakan tersebut.
Hal tersebut menunjukkan adanya postingan-postingan yang beredar mengenai libur sebulan penuh.
BACA JUGA:September 2024 Ceria Ada Libur dan Hari Penting, Tanggal 26 September Hari Apa Ya?
Postingan tersebut menyebutkan Prabowo dan Menteri Agama Nasaruddin Umar akan meliburkan sekolah sebulan penuh saat Ramadhan nanti.
Tetapi hingga saat ini belum ada pembahawan antara Prabowo atau kementerian Agama dan Kemendikdasmen mengenai libur pada Ramadhan 2025.
Postingan tersebut muncul adanya netizen mengirimkan kalender pendidikan di salah satu grup Facebook.