KORANLINGGAUPOS.ID - Rohani Islam (Rohis) merupakan kegiatan organisasi yang bertujuan untuk memperdalam dan memperkuat ajaran Islam dengan forum, pengajaran, dan dakwah, hingga berbagi pengetahuan tentang Islam.
Rohis termasuk kegiatan Ekstrakurikuler (Ekskul) yang kerap dilaksanakan disekolah.
Salah satu sekolah yang memiliki ekskul Rohis adalah SMP Al Furqon Lubuk Linggau.
SMP Al Furqon beralamat di Jalan Sejahtera, Kelurahan Taba Jemekeh, Kecamatan Lubuk Linggau Timur I, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.
BACA JUGA:SD Al-Furqon Ikuti Perlombaan Skala Vada MAN 2 Lubuk Linggau
BACA JUGA: Ekskul Tari SMP Al Furqon Lubuk Linggau, Latih Anak Asah Potensi untuk Raih Prestasi
Ekskul Rohis di SMP AL Furqon Lubuk Linggau bertujuan untuk Memperdalam pemahaman dan pengamalan ajaran Islam, menumbuhkan semangat beribadah, mendidik siswa menjadi lebih Islami, mengajarkan cara berorganisasi dengan baik, serta menumbuhkan jiwa kepemimpinan dan rasa kepedulian sosial terhadap para guru maupun peserta didik lain.
Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala SMP AL Furqon Lubuk Linggau Andrian Fahmi, S.Pd kepada KORANLINGGAUPOS.ID, beberapa waktu lalu.
“Ya, untuk ekskul, salah satu ekskul yang aktif di sekolah kami yaitu Rohis," ungkapnya.
Ia mengatakan, kegiatan ekskul Rohis ini sangat bermanfaat untuk para peserta didiknya.
BACA JUGA:SD Al Furqon Lubuk Linggau Kembangkan Karakter dan Kreativitas Lewat Ekskul Unggulan
BACA JUGA:Wujudkan Anggota Pramuka Berprestasi dan Berjaya, SD Al Furqon Lubuk Linggau Gelar Belagak Imau 2024
"Dengan adanya ekskul Rohis di Sekolah kami sangat bermanfaat, diantaranya dapat mempererat silaturahmi dan tali persaudaraan antara peserta didik dan para guru," ujarnya.
Kegiatan Rohis di SMP AL Furqon dilaksanakan rutin setiap hari Jum'at.
Ekskul Rohis di SMP AL Furqon Lubuk Linggau meliputi kegiatan pembacaan Yasin bersama, latihan ceramah, latihan hadroh dan Majelis Ta'lim.