5. Indira Agustrina catatan waktu 38:05.270
6. Shinta catatan waktu 38:48.813
BACA JUGA:3 Pilihan Rumah Sakit Terbaik di Provinsi Sumatera Selatan, Kota Palembang
BACA JUGA:Harga Bahan Pangan di Sumatera Selatan Hari Ini, 15 November 2024, Cek Berapa Harga Minyak Goreng
Dikutip dari sumateraekspres.id, Karsono Sipin selaku Ketua Panitia Musi Run Serie V mengatakan, 1.800 peserta Musi Run Serie V 2024 terdiri dari 500 peserta kategori 10K dan 1300 peserta 5K.
Karsono menjelaskan, Musi Run sudah terlaksana sebanyak 5 kali.
“Tahun ini memasuki serie ke V.P elaksanaan Musi Run kali ini merupakan kali kedua untuk menggunakan JSC. Biasanya menggunakan BKB atau Komplek Opi Mall. Secara umum pelaksanaan serie V sudah sesuai ekspektasi dari panitia, berjalan sukses tidak ada keributan, dan intinya kita berharap semua peserta puas dan pelaksanaan Musi Run V Tahun 2024 ini,” ungkap Karsono.
Ia juga menjelaskan, bahwa Pemenang Musi Run Serie V 2024 mendapatkan Fresh Money dengan total hadiah Rp 91 juta dan pemenang ditentukan berdasarkan yang tercepat finish di lokasi.
BACA JUGA:Ini Peringkat 17 Kabupaten dan Kota di Sumatera Selatan dengan Pertumbuhan Ekonomi Tertinggi
BACA JUGA:BMKG: Hujan Lebat di Wilayah Sumatera Selatan Pada Rabu 13 hingga Jumat 15 November 2024
Karena Race Run, jelas Karsono, maka dipilih yang tercepat dan ada pengukur waktu berupa chip di nomor dada yang terpasang di peserta.
Oleh sebab itu, tidak mungkin ada manipulasi ataupun kekeliruan dalam penentuan pemenang Musi Run V ini.