Capres Nomor urut 1 Anies Baswedan didampingi Ketua TPD H Fauzi Amro melakukan orasi di Pasar Inpres usai blusukan dan berdialog dengan pedagang, Senin 18 Desember 2023.--foto: rina/ linggau pos
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - CALON Presiden (Capres) Nomor urut 1 Anies Baswedan lakukan kampanye ke Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Senin 18 Desember 2023.
Kedatangannya pun disambut antusias oleh masyarakat dan pendukungnya di Lubuklinggau.
Sekitar Pukul 09.00 wib Anies dan rombongan tiba di Bandara Silampari Lubuklinggau.
Ia pun disambut oleh Ketua TPD Sumsel juga Ketua Bapilu DPP Partai NasDem Wilayah Sumatera III H Fauzi Amro dan Ketua Parpol pengusung, seperti Partai NasDem, PKB, PKS dan Partai Ummat.
BACA JUGA:Ini Lho Menu Istimewa yang Disantap Anies Baswedan saat Makan di Pindang Rupit Yosi Lubuklinggau
Anies Baswedang berdialog dengan Megawati, salah seorang pendukungnya yang berjualan lemang di Pasar Inpres. Disana ia juga mencicipi dagangan Megawati.--foto: rina/ linggau pos
Anies pun mengawali kampanyenya di Lubuklinggau dengan blusukan ke Pasar Instruksi Presiden (Inpres).
Tiba disana ia langsung menyapa ratusan pedagang yang sudah menanti kedatangannya sejak pagi.
Ia pun langsung masuk dan berdialog langsung dengan para pedagang disana.
Mulai dari pedagang sayuran, pedagang beras, pedagang ikan dan daging untuk mendengarkan langsung keluh kesah mereka.
BACA JUGA:Anies Baswedan ke Kota Lubuklinggau, ini yang Dijanjikannya pada Pedagang Pasar Inpres
Anies Baswedan sedang berdialog dengan pedagang daging di Pasar Inpres saat blusukan.--foto: rina/ linggau pos
Dan yang uniknya, disana ia juga sempat berdialog dengan Megawati, salah satu pendukungnya, pedagang lemang di Pasar Inpres.
Ia mencicipi lemang yang dijual Megawati, sambil mendengar cerita hingga keluh kesah Megawati yang diketahui sudah 20 tahun berjualan di Pasar Inpres.