KORANLINGGAUPOS.ID - Menjelang tahun baru 2024, Taste Atlas memamerkan daftar 100 makanan terenak di seluruh dunia dan makanan ini berasal dari Indonesia yang masuk dalam daftar itu.
Dalam daftar tersebut, pempek berhasil menempati peringkat ke 13 pada tahun baru yang akan datang ini, sehingga mengalahkan Bak Mi dari Vietnam yang berada di peringkat 14.
Dan Tom Kha Gai dari Thailand yang berada di peringkat 15, makanan Pempek ini berasal dari Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan.
Sejarah Pempek Palembang, terdapat beberapa informasi menarik mengenai sejarah pempek, makanan khas Indonesia, yang berasal dari kota Palembang yakni pempek, yang mampu memukau para penikmat kuliner dari berbagai kota maupun negara.
BACA JUGA:Viral Buah Nanas Muda di Pergunakan Saat Tahun Baru Emang Buat Apa Sih?Yuk Simak Disini
Pempek, hidangan khas Palembang yang telah menjadi favorit di Indonesia, terbuat dari daging ikan tenggiri dengan tekstur padat yang sedikit kenyal sangat dinikmat.
Keunikan hidangan ini disajikan dengan cuko atau kuah yang terbuat dari cuka dengan rasa asam, manis dan pedas bagi kalian pencinta pedas.
Menikmati pempek dapat kalian tambahkan seperti mentimun, daun seledri dan mie, semakin melengkapi sensasi nikmat dari pempek.
Mengutip dari buku pempek Palembang, makanan tradisional dari kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, pempek pertama kali ditemukan pada zaman kerajaan Sriwijaya.
BACA JUGA:10 Bekal Yang Perlu Diperhatikan Menjelang Liburan Tahun Baru,Yuk Terapkan Ini Saat Liburan!
Variasi pempek sangat beragam, mulai dari pempek lenjer hingga kapal selam dengan isian telur dan variasi lainnya.
Kreativitas dalam ukuran dan bahan dasarnya membuat pempek semakin diminati dan gampang untuk kalian buat.
Pempek tidak hanya memikat lidah di kota Palembang, tetapi juga telah merambah ke berbagai daerah hingga mendunia luar biasa.
Baru-baru ini, TasteAtlas merilis daftar 100 makanan terenak di Dunia untuk tahun 2023.
BACA JUGA:Jelang Libur Natal Tahun Baru, Jangan Berharap Tiket Kereta Api Sudah Ludes