MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Kecamatan Tugumulyo memang dikenal sebagai tempat wisata alam dan kuliner.
Daerah ini juga terkenal dengan lahan persawahannya yang sangat luas.
Sehingga saat ini warga kecamatan Tugumulyo banyak memanfaatkan kesempatan ini untuk membuka usaha wisata kuliner yang mempunyai view alamnya yang sangat indah .
Hal inilah yang dilakukan oleh salah seorang warga Desa E Wonokerto Kecamatan Tugumulyo. Ia bernama Wiwik 29 tahun. Saat diwawancarai KORAN LINGGAU POS.ID, Wiwik menjelaskan awalnya tertarik untuk membuka usaha wisata kuliner karena melihat view alamnya yang sangat indah.
BACA JUGA:Muratara Banjir Ini yang Dilakukan Osim MA Muhajirin Tugumulyo
Karena ia perna melihat tempat makan yang viewnya sangat indah. Jadi melihat hal tersebut Wiwik, langsung ingin membuat usaha wisata kuliner, "Karena di tempat saya itu viewnya sangat indah dengan hamparan sawah yang luas dan ada juga perbukitannya. Jadi saya tambah bersemangat untuk membuka usaha wisata kuliner ini," katanya.
Selain itu dia juga menjelaskan jika awal bukanya itu hanya ada satu tempat saja, namun melihat antusias warga yang datang semakin rame jadi di tambah lagi tempat makannya.
Dulu waktu buka pertama kali itu belum ada karyawan, lalu karena lumayan rame baru cari karyawan tiga orang dan nambah lagi jadi empat orang. "Sampai delapan orang.
Alhamdulilah sudah bisa membuka lowongan pekerjaan untuk orang lain," ucapnya.
BACA JUGA:H Apriyadi Ungkap Kisah Karirnya, dari Seorang Kades jadi Pj Bupati Muba
Wiwik menjelaskan jika usaha wisata kuliner ini diberinama Podok MW Berseri saat ditanya apa arti dari nama usahanya itu ? Wiwik menjelakan jika nama MW itu adalah Mepet Sawah sedangkan kalau Berseri itu artinya tempat makan yang di kelilingi pohon seri.
Untuk menu best seler Podok MW Beseri ini adalah olahan Remis, karena beda dengan yang ada di tempat yang lain.
Untuk menu yang lain banyak pilihan seperti, ayam bakar, lele bakar, nila bakar dan banyak lagi. Sedangkan untuk menu lainnya ada juga seafood, dan berbagai jenis minuman.
Untuk harga itu mulai dari Rp 5.000- ribuan hingga Rp 35.000. Itu untuk menu makanannya sedangkan untuk menu minumannya mulai dari Rp 2.000 sampai dengan Rp 10.000.