KORANLINGGAUPOS.ID - Persik Kediri akan menjamu Bali United dalam pertandingan lanjutan Liga 1.
Pertarungan Persik Kediri vs Bali United diperkirakan akan berlangsung sengit ini mengingat Macan Putih (julukan Persik Kediri) dan Serdadu Tridatu (julukan Bali United) sama-sama dalam performa on fire.
Bali United jelang lawatannya bertandang ke markas Kediri, dalam 4 pertandingan terakhir di Liga 1 tampil tidak terkalahkan.
Namun, hasil itu tak membuat tuan rumah ciut, pasalnya, raihan Persik Kediri lebih istimewa lagi.
Yakni dalam 5 pertandingan terakhir mereka tidak menderita satu kekakalahan pun.
Duel Persik Kediri vs Bali United ini juga akan mempertaruhkan peringkat kedua tim di klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Sebelum digulirnya pertandingan pekan ini, Bali United yang meraih 41 angka menempati posisi runner-up.
Sementara itu, Persik Kediri andai meraih kemenangan berpeluang naik peringkat enam dengan raihan 34 angka.
Prediksi Persik Kediri vs Bali United:
Baik Persik Kediri maupun Bali United mempunyai keunikan tersendiri.
Di Liga 1 2023/2024, kekalahan terakhir Persik Kediri maupun Bali United sama-sama ditaklukkan sang pemuncak klasemen, yakni Borneo FC.
Persik Kediri langsung meroket dengan raihan 3 kemenangan dan 2 seri usai takluk dari Pesut Etam (julukan Borneo FC),
Bahkan salah satu kemenangan Macan Putih pada 10 Desember 2023 lalu kala bertandang ke markas tim kuat seperti Persib Bandung dengan skor 0-2.
Gawang Persik sendiri hanya kebobolan 1 gol dan mampu mencetak 8 gol dari 5 pertandingan terakhir.