Namun demikian, penelitian pada manusia masih diperlukan untuk memvalidasi studi tersebut.
3. Meningkatkan fungsi pencernaan
Teh dan ekstrak daun pepaya sering digunakan sebagai terapi alternatif untuk meringankan gejala pencernaan seperti gas, kembung, dan mulas.
Daun pepaya mengandung serat dan senyawa papain yang punya kemampuan memecah protein agar makanan lebih mudah dicerna.
BACA JUGA:Inilah 10 Tips Mengurangi Rasa Pahit Daun Pepaya,Yuk Simak Disini!
Namun, belum ada penelitian lebih khusus yang mengevaluasi kemampuan pepaya akan hal ini.
4. Mengobati gejala demam berdarah
Salah satu manfaat paling menonjol dari daun pepaya adalah kemampuannya untuk mengobati gejala demam berdarah.
Beberapa penelitian menemukan bahwa ekstrak daun pepaya secara signifikan mampu meningkatkan kadar trombosit darah manusia dan hanya memiliki sedikit efek samping.
BACA JUGA:5 Manfaat Mengkonsumsi Kopi Dua Cangkir Per Hari, Salah Satunya Ampuh Menjaga Kesehatan Jantung
5. Efek antiinflamasi
Berbagai olahan daun pepaya sering digunakan untuk mengatasi berbagai kondisi peradangan internal dan eksternal, termasuk ruam kulit, nyeri otot, juga nyeri sendi.
Sebuah penelitian menemukan bahwa ekstrak daun pepaya secara signifikan mengurangi peradangan dan pembengkakan kaki tikus dengan radang sendi.
Namun, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut mengenai kegunaannya pada manusia.
BACA JUGA:6 Manfaat Biji Buah Nangka Bagi Kesehatan Tubuh yang Perlu Diketahui
6. Meningkatkan pertumbuhan rambut