Disbudpar Musi Rawas Pastikan Tapil di Festival Sriwijaya XXXII

Erwina-foto : Muhammad Yasin/Lingau Pos-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Musi Rawas pastikan ikut memeriahkan Festival Sriwijaya XXXII tahun 2024 di Palembang.

Lokasi pentas seni event bergengsi tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2024 direncanakan akan dilaksanakan di halaman Monpera Palembang, akan dimulai pada tanggal 18 hingga 23 Juni 2024.  

Kepala Disbudpar Kabupaten Musi Rawas, H Fetbon Hidayat melalui Kabid Kebudayaan, Erwina mengatakan Kabupaten Musi Rawas tampil pada hari Sabtu 22 Juni 2024 malam. 

Jumlah tim kesenian Kabupaten Musi Rawas sebanyak 25 orang. "Kita tampilkan budaya lokal yang sudah dikreasikan tapi akarnya dari budaya lokal Kabupaten Musi Rawas," katanya kepada KORANLINGGAUPOS.ID.

BACA JUGA:Rapat Pengembangan dan Pembinaan Tanggap Ancaman Narkoba Diikuti Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti

Menurutnya, Kabupaten Musi Rawas menampilkan tiga tangkai seni yakni lagu daerah, tari daerah yang sudah dikreasikan dan cerita rakyat dengan judul pesona kuntau.

"Kita tampilkan tiga rangkai seni ada lagu, ada tari dan cerita rakyat yang dikemas menjadi satu penambilan yang disebut sandra tari. Digabung satu paket dalam durasi 45 menit," ucapnya. 

Menurutnya persiapan sudah 50 persen.

Saat ini tim kesenian Kabupaten Musi Rawas sedang fokus latihan.

BACA JUGA:5 Desa di Kecamatan Terawas Rawan Banjir

Namun latihan masih sendiri-sendiri. Pada awal Juni nanti tingal latihan yang digabungkan. 

"Tinggal memperhalus dan menggabungkan dengan musik. Sulit itu ketika menggabungkan musik dan tari. Untuk latihannya saat ini dilakukan tiga kali se pekan. Nanti di awal Juni latihan pool selama 10 hari," jelasnya.  

Mengenai kostum saat ini sedang dalam proses pembuatan. "Kostum sedang dijahit. Sebagian ada yang baru diukur," tambahnya. 

Menurut Erwina tampil pada pentas seni Festival Sriwijaya tidak dilombakan. Namun Disbudpar Kabupaten Musi Rawas akan menampilkan yang terbaik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan