Soal Listrik dan Jembatan di Muratara, ini Solusi dari Presiden Jokowi

Presiden Jokowi saat menanggapi pertanyaan awak media usia kunjungan ke Pasar Lawang Agung dan RSUD Rupit, Kabupaten Muratara, Kamis 30 Mei 2024.-Foto : Dhaka R Putra-Linggau Pos

MURATARA, KORANLINGGAUPOS.ID – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) kunjungan kerja ke Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Kamis 30 Mei 2024 ia mengawali kunjungan kerjanya dengan mendatangi Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara).

Di Muratara, Presiden Jokowi mengunjungi Pasar Lawang Agung untuk mengecek harga sembako lalu ke RSUD Rupit.

Dalam kunjungan itu, Presiden Jokowi didampingi Pj Gubernur Sumsel H Agus Fatoni, Bupati Muratara H Devi Suhartoni, Wabup Muratara H Inayatullah dan sejumlah pejabat lainnya. 

BACA JUGA:Dikunjungi Presiden Jokowi, RSUD dr Sobirin Bakal Dapat Kucuran Dana dari Menteri Kesehatan

Setelah berkeliling ke Poli Umum, Ruang Rawat Inap, IGD dan fasilitas layanan lainnya, menurut Jokowi, rumah sakit kelas D ini memiliki  fasilitas dan Sumber Daya Manusia lengkap dan memadai.

Kata Presiden Jokowi,  biasanya di Rumah Sakit kendalanya SDM. Namun ia menyebut RSUD Rupit SDM-nya lengkap.

Yang jadi kendala di RSUD Rupit bahkan Muratara keseluruhan, kata Presiden Jokowi malah masalah listrik.

“Ya, masalah listrik ini tidak hanya di RSUD Rupit tapi juga untuk Kabupaten  Muratara maka saya langsung telepon Dirut PLN agar segera menindaklanjuti dan menyelesaikan secepat-cepatnya.  Bukan hanya di rumah sakit, tapi juga Kabupaten Muratara,” tegas Jokowi. 

BACA JUGA:Ini Menu yang Disantap Presiden Jokowi saat ke Gubuk Makan Mang Engking Lubuklinggau

Menurutnya pasokan listrik sangat penting untuk menunjang pelayanan kesehatan di RSUD Rupit.

Presiden Jokowi juga menekankan bahwa permasalahan listrik  tidak hanya berdampak pada rumah sakit, tetapi juga memengaruhi keseluruhan Kabupaten Muratara.

Oleh karena itu, peningkatan infrastruktur listrik diharapkan dapat segera direalisasikan, mengingat pentingnya energi listrik dalam mendukung operasional fasilitas kesehatan dan pelayanan kepada masyarakat.

Lalu bagaimana dengan masalah jembatan putus pasca banjir bandang yang menimpa sejumlah desa di Kabupaten Muratara?

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan