SD Negeri 13 Lubuklinggau Unggulkan Ekskul Pencak Silat Dan Futsal

Kepala SDN 13 Lubuklinggau Hanafi.S.Pd-Foto - Gilang Andika-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Ekstrakurikuler pencak silat adalah wadah bagi siswa-siswi yang baru mengenal dan yang telah memiliki kemampuan dalam beladiri pencak silat.

Sedangkan ekstrakurikuler futsal diadakan dengan tujuan menyediakan wadah untuk siswa menyalurkan hobinya dan menghadirkan corak positif kepada para siswa seperti sifat sportivitas dan mencetak bibit-bibit unggul olahragawan.

Salah satunya sekolah yang menjalankan ekstrakurikuler pencak silat dan futsal yaitu.

SDN 13 beralamat di Jalan Garuda, Kelurahan Bandung Ujung, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

BACA JUGA:Juara 1 O2SN Tingkat Kota, Atlet SD Al Furqon Lubuklinggau Melaju ke Tingkat Provinsi

SDN 13 memiliki visi cerdas terampil, dan berakhlak mulia.

Untuk mewujudkan visi itu SDN 13 mempunyai misi membimbing siswa untuk lebih aktif dan kreatif dan bersemangat dalam belajar, meningkatkan mutu NEM, meningkatkan prestasi olahraga, membudayakan keterampilan dan kesenian daerah, melatih anak dalam baca tulis Al-Qur'an.

Saat diwawancarai oleh KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 3 Juni 2024, Kepala SDN 13 Hanafi.S.Pd menyampaikan untuk kegiatan belajar mengajar (KBM) berjalan dengan lancar dan juga beberapa hari yang lalu sekolah juga baru selesai melaksanakan UAS.

“Untuk UAS kemarin alhamdulillah berjalan dengan lancar tidak ada kendala sedikitpun baik itu dari murid dan juga guru pengawas berjalan dengan lancar,”ungkap Hanafi.

BACA JUGA:SDN 44 Lubuklinggau Dorong Kreativitas Siswa Melalui Ekskul Sekolah

Siswa kelas VI sekarang tinggal menunggu hasil kelulusan, dan juga nanti sekolah juga akan mengadakan rapat untuk menentukan hasil kelulusan tanggal 9 Mei 2024.

“Jadi untuk siswa kelas VI itu tidak ada kegiatan belajar mengajar lagi, mereka hanya tinggal menunggu pengumuman kelulusan dari sekolah tanggal 11 Mei 2024,”jelas Hanafi.

Sekolah untuk kedepannya juga akan menghadapi ulangan untuk kenaikan kelas yang diikuti oleh siswa kelas I sampai V.

“Kalau untuk ulangan kenaikan kelas, akan berlangsung selama satu Minggu yang di mulai dari tanggal 10 sampai selesai,”Ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan