Indonesia vs Filipina: Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kapan & Tayang Live TV Apa? Menang Harga Mati

Skuad Garuda akan melakoni laga hidup mati kontra Filipina dalam pertandingan leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F pada Selasa, 11 Juni 2024 di SUGBK, Jakarta.-Foto: tangkapan layar-Detik

Tom Saintfiet, pelatih Filipina dalam lawatan ke Hanoi dan Jakarta telah memanggil 28 pemain.

22 pemain yang tampil abroad dan hanya 6 pemain saja yang bermain di liga lokal Filipina.. 

Seperti kiper saja, 3 pemain penjaga gawang Filipina yang dibawa adalah Kevin Ray Mendoza (Persib Bandung), Neil Etheridge (Birmingham City), dan Anthony Pintus (PSS Sleman).

BACA JUGA:Inggris vs Islandia: Friendly Match EURO 2024, Prediksi, Live di Mana? Memori Kelam 16 Besar EURO 2016

Dan penggawa Filipina yang berseragam klub Eropa di antaranya Adrian Ugelvik (Levanger, Norwegia), Paul Tabinas (Vukovar 1991, Kroasia), Dylan Demunyck (Zulte Waregem, Belgia) hingga Santiago Rublico (Atletico Madrid, Spanyol).

Sejak 1958, Indonesia dan Filipina tercatat sudah 26 bertemu dengan total Garuda menang 20 kali, imbang 5 kali, dan hanya kalah sekali. 

Satu-satunya kekalahan yang diderita Indonesia dari Filipina yakni terjadi pada ajang Piala AFF 2014 lalu dengan skor 4 gol tanpa balas.

Meskipun pencapaian Indonesia lebih dominan atas Filipina, namun Garuda mesti waspada. 

Pasalnya, rekor Garuda dan The Azkals dalam 5 pertemuan terakhir itu berimbang.

Baik Indonesia maupun Filipina sama-sama meraih satu kemenangan dan sisanya 3 seri, termasuk pertandingan di Manila pada November tahun lalu yang berakhir 1-1.

Sedangkan faktor lain kondisi Timnas Indonesia sedang oleng usai menderita kekalahan atas Irak dengan skor 0-2. 

Apalagi Jordi Amat, sang kapten tidak bisa dimainkan karena kartu merah di matchday kelima tersebut.

BACA JUGA:EURO 2024: Daftar Peserta, Jumlah Negara, & Pembagian Grup, Siapa Masuk Grup Neraka?

Hanya saja, Indonesia tidak harus berputus asa.

Lolos atau tidaknya timnas Indonesia ke ronde ketiga setidaknya masih bergantung pada diri sendiri. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan