Optimis dengan Potensi Wisata di Lubuklinggau Bisa Mensejajarkan Lubuklinggau dengan Daerah Lain

Pj Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa.-Foto: Dokumen-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Pj Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa menegaskan, Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau siap mendukung pelaksanaan pemberian perhargaan CNN Indonesia Award tahun 2024.

Karena menurutnya apa yang dilaksanakan oleh CNN Indonesia  merupakan hal yang sangat positif. 

Dikutip dari laman resmi Diskominfotiksan Kota Lubuklinggau Trisko menjelaskan, dengan inovasi dan potensi termasuk didalamnya destinasi wisata yang ada di Kota Lubuklinggau.

Ia optimis Kota Lubuklinggau bisa berkiprah lebih jauh dalam upaya mensejajarkan dengan kabupaten/kota lain di Indonesia.

BACA JUGA:8 Tips Berkunjung Ke Batu Pepe, Destinasi Wisata Alami Kota Lubuklinggau

"Utamanya di Provinsi Sumsel,” tegasnya. 

Sementara itu, Pj Gubernur Sumsel,  Agus Fatoni dalam sambutannya mengatakan penghargaan ini sebagai apresiasi terhadap kepala daerah dan BUMD yang berhasil dalam kinerjanya.

Juga sebagai motivasi untuk meningkatkan kinerja, memperbaiki tata kelola, meningkatkan pelayanan sekaligus sebagai bentuk best practice.

"Saya sangat mendukung kegiatan tersebut. Karena ini adalah sebagai bentuk apresiasi. Kerja keras yang bapak ibu lakukan di daerah harus diberikan apresiasi. Bentuknya tidak tanggung-tanggung, tapi diberikan langsung oleh CNN Indonesia, suatu penghargaan yang prestisius oleh karena itu perlu kita sukseskan," tegasnya.

BACA JUGA:Warga Minta Pemerintah Lubuklinggau Buka Wisata Air Curug Kupang

Dirut Utama CNN Indonesia Harnoko menjelaskan pihaknya sudah bergerak melakukan riset ke daerah-daerah (kabupaten/kota) di Sumsel sejak dua bulan lalu.

Puncak acaranya akan laksanakan pada 27 Juni 2024 mendatang.

“Acaranya akan kita tayang secara live streaming, dan live nasional CNN Indonesia,” tandasnya. 

Terkait kriteria penilaian diantaranya pariwisata, pelayanan publik,  program atau inovasi yang memang relatif baru dan performance kinerja. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan