EURO 2024: Prediksi Turki vs Portugal, Matchday 2 Grup F, Duel Hebat Arda Guler & Cristiano Ronaldo

Pertandingan antara Turki vs Portugal dalam matchday 2 Grup F EURO 2024 akan digelar pada Sabtu, 22 Juni 2024, pukul 23.00 WIB di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman.-Foto: tangkapan layar-Skor.

KORANLINGGAUPOS.ID - Matchday 2 Grup F EURO 2024 mempertandingkan Turki vs Portugal.

Pertandingan antara Turki vs Portugal dalam matchday 2 Grup F EURO 2024 akan digelar pada Sabtu, 22 Juni 2024, pukul 23.00 WIB di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman.

Jalannya pertandingan matchday 2 Grup F EURO 2024 antara Turki vs Portugal dapat disaksikan secara langsung di RCTI dan streaming Vision+.

Laga matchday 2 Grup F EURO 2024 antara Turki vs Portugal akan menampilkan aksi dua pemain bintang kedua tim, yakni Arda Guler dan Cristiano Ronaldo. 

Guler menjadi sorotan dunia berkat performa bagusnya bersama Turki pada matchday 1 Grup F EURO 2024 kontra Georgia.

Di lain sisi, Ronaldo dengan usianya sudah tak muda lagi, tetap menjadi andalan lini depan Portugal. 

Oleh sebab itu, laga antara Turki vs Portugal dalam matchday 2 Grup F EURO 2024 berpeluang menjadi panggung kedua pemain beda generasi itu demi upaya memperjuangkan negara masing-masing untuk lolos ke babak gugur.

Diketahui saat ini, Turki dan Portugal sedang berjuang untuk lolos ke babak gugur EURO 2024. 

BACA JUGA:Prediksi Euro: Belanda Vs Prancis 22 Juni 2024, Akankah Prancis Kembali Membuat Belanda Bertekuk Lutut?

Baik Turki maupun Portugal sama-sama meraih 3 angka dan menguasai 2 peringkat teratas Grup F.

Di klasemen sementara, Turki berada di peringkat 1, sementara Portugal menempati peringkat 2.

Jika dalam matchday 2 Grup F EURO 2024 Turki atau Portugal berhasil meraih memenangkan dapat mengunci tiket ke fase 16 besar. 

Namun, bila matchday 2 Grup F EURO 2024 Turki atau Portugal gagal menambah poin, maka perebutan tiket ke fase 16 besar akan dipastikan di laga terakhir Grup F.

Head to Head (H2H) Turki vs Portugal:

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan