Musi Rawas Akan Mengadakan Festival Lan Serasan Sekantenan Catat Tanggalnya

Erwina-foto : Muhammad Yasin/Lingau Pos-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas akan melaksanakan Festival Lan Serasan Sekantenan.

Kegiatan tersebut direncanakan akan dilaksanakan pada akhir Juli atau awal Agustus 2024. 

"Tanggalnya belum pasti, direncanakan akan dilaksanakan pada ahir Juli atau awal Agustus," demikian kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbupar) Kabupaten Musi Rawas, H Fetbon Taufik Hidayat melalui Kabid Kebudayan Erwina kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 1 Juli 2024. 

Menurut Erwina tidak hanya Disbudpar yang mengadakan festival tapi juga ada organisasi perangkat daerah (OPD) lainnya.

BACA JUGA:12 Fasilitas dari Ditjenpas Kemenkumham Diterima Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Sangat Bermanfaat

Namun untuk OPD lain akan melaksanakan festival apa Erwina mengaku belum mengetahuinya. 

"Acara dijadikan satu menjadi festival. Disbupar akan melaksanakan vestival lagu daerah, tari kreasi daerah, melukis dan fasion show," jelasnya. 

Kalau tahun lalu Dinas Pemuda dan Olaharaga (Dispora) mengadakan vestival marching band, Dinas Kominfo festival layang-layang.

"Kalau tahun ini saya belum tahu," ungkapnya.  

Menurut Erwina Sekratriat Daerah sedang meninventalisir OPD apa saja yang megadakan festival.

BACA JUGA:Musim Kemarau di Sumsel Juli dan Agustus 2024 Dipengaruhi El Nina, Tetap Masih Akan Ada Hujan

Sama seperti tahun lalu banyak OPD yang mengadakan festival. Kalau tahun lalu 3 OPD, tahun ini akan lebih banyak lagi OPD yang mengadakan.

"Tentunya festival tahun ini lebih seru dan lebih meriah," ungkapnya. 

Mengenai lokasi festival di pusatkan di Taman Beregam Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas. "Kegiatannya di Taman Beregam," ucapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan