7 Rekomendasi Warna Cat Ini Bikin Rumah Minimalis Jadi Terlihat Lebih Luas dan Mewah
7 Rekomendasi Warna Cat Ini Bikin Rumah Minimalis Jadi Terlihat Lebih Luas dan Mewah-Ilustrasi-Tangkapan Layar
BACA JUGA:Wajib Tahu, Inilah 6 Warna Cat Rumah yang Disukai Nyamuk
Warna cat beige saat ini juga tengah menjadi tren di industri fashion maupun dekorasi rumah minimalis, karena warna beige ini dianggap mampu memberikan kesan yang hangat, netral serta nyaman bagi penghuninya.
Selain itu, kamu juga dapat memadukan warna cat beige ini dengan warna lainnya, seperti putih, coklat atau hitam sehingga dapat menambah kesan minimalis dan mewah pada rumahmu.
4. Hijau.
Warna cat hijau ini dapat kamu terapkan pada ruang tamu pada rumah minimalis, karena warna hijau ini dianggap dapat memberikan kesan ruangan yang lebih luas dan lapang.
BACA JUGA:Jangan Salah, Inilah 6 Warna Cat Rumah yang Terlihat Cerah dan Sejuk Dipandang
Apalagi ketika kamu ingin memadukannya dengan perabot atau furniture rumah minimalismu, kamu dapat memilih beberapa warna cat seperti coklat atau beige ini agar dapat memberi kesan natural namun tetap mewah.
5. Dusty Rose
Warna cat dusty rose saat ini juga menjadi pilihan yang tepat dan tren di kalangan pencinta rumah minimalis, karena warna dusty rose merupakan salah satu warna kalem yang banyak disukai orang serta cocok untuk ruangan dengan skylight, karena dianggap tidak terlalu mencolok sehingga dapat memberikan kesan mewah pada rumah minimalismu.
6. Hitam dan Cokelat Tua
BACA JUGA:7 Tips Memilih Warna Cat Tembok yang Dapat Mengurangi Kehadiran Nyamuk di Rumah
Selain menggunakan warna-warna yang cerah, warna cat gelap seperti warna hitam dan cokelat tua juga bisa kamu pilih untuk pemberian cat pada ruangan di rumah minimalismu. Ini dikarenakan warna gelap dianggap mampu menghadirkan kesan bersih dan segar pada ruangan kecil, bahkan warna ini sangat cocok untuk detail aksen yang minim di sebuah ruangan.
7. Kuning.
Warna cat yang cocok digunakan untuk rumah minimalis agar terlihat lebih luas dan mewah yang terakhir adalah warna kuning.
Mungkin bagi sebagian orang ada yang menghindari warna kuning untuk cat dinding rumah, karena terlihat terlalu mencolok, namun padahal warna ini dapat memberikan kesan ruangan agar terlihat lebih luas ketika terkena cahaya.