Terapkan P2HAM di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Ada Kamar Kelompok Rentan

Implementasikan P2HAM, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Sediakan Kamar Kelompok Rentan-KORANLINGGAUPOS.ID-FOTO : LapasNarkotikaMuaraBeliti

MUSIRAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Narapidana atau Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) tentu yang pertama kali terbesit pertama kali di pikiran ialah sel atau penjara.

Tentu penjara merupakan ruangan atau tempat orang-orang ditahan bagi yang telah melakukan tindak kriminal.

Atau telah melawan hukum sehingga menyebabkan mereka menjalani masa pidana.

Pelaku tindak kriminal sangatlah beragam tidak hanya orang dewasa bahkan banyak di antaranya termasuk ke dalam kelompok rentan seperti orang lanjut usia atau biasa disebut lansia.

BACA JUGA:Layanan WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Dipantau Kabid Yantahkeshablolabasran Kemenkumham Sumsel

Faktor inilah yang mendorong Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia melalui Direktorat Jenderal Pemasyarakatan untuk membentuk suatu aturan tentang standar perlakuan khusus bagi tahanan dan narapidana lansia.

Salah satu bentuk perlakuan khusus terkait perlindungan keamanan dan keselamatan kepada narapidana lansia adalah pemisahan dalam kamar hunian khusus.

Dibawah kepemimpinan Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama dibawah Kanwil Sumsel terus berinovasi dengan menyediakan kamar Khusus Kelompok Rentan.

Yang terdiri dari  : Lansia/Manula, Penyadang Disabilitas & Anak-anak.

BACA JUGA:Jalin Sinergitas, Kalapas Kelas IIA Lubuklinggau Hadiri Pisah Sambut Dandim 0406 Lubuklinggau

Hal itu juga dilakukan untuk mengimplementasikan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM).

Ronald Heru Praptama mengatakan bahwa kamar ini nantinya akan menjadi kamar percontohan bagi WBP lainnya.

Dan sudah semestinya Lapas akan memberikan pelayanan yang terbaik serta berkualitas untuk WBP pada kelompok rentan ini.

Selain itu terkhusus untuk lansia dan penyandang disabilitas, dengan adanya kamar ini bisa memudahkan pengontrolan WBP yang masuk kedalam kategori kelompok rentan ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan