Bakal 3 Pasang Calon Pilgub Sumsel 2024, Heri Amalindo - Popo Ali Parpol Mana Lagi?
Bakal 3 Pasang Calon Pilgub Sumsel 2024, Heri Amalindo - Popo Ali Parpol Mana Lagi? -ilustrasi-KORANLINGGAUPOS.ID
Sementara, pasangan Herman Deru - Cik Ujang telah di posisi aman dengan 26 kursi.
Duet Partai Nasdem Sumsel dan Partai Demokrat Sumsel ini dengan Nasdem 10 kursi di DPRD Sumsel dan Demokrat 8 kursi.
BACA JUGA:Mantan Ketua KPK RI Sebut Kecurangan Maha Dashyat, Ketua KPU Sumsel Angkat Bicara
BACA JUGA:Ini Dia 6 Fitnah yang Akan Muncul Menjelang Terjadinya Kiamat
Lalu PKS mengantongi 7 kursi kemudian Perindo 1 kursi yang juga mengusung Herman Deru - Cik Ujang.
HD pun mengungkapkan komunikasi politik ini memastikan keselarasan visi misi membangun Sumsel.
“Kita mau pastiakn nanti semua partai pendukung berkomitmen sama wujudkan Sumsel maju dan sejahtera,” tegasnya.
Sedangkan pasangan Mawardi Yahya - RA Anita juga telah dalam posisi aman.
BACA JUGA:Membangun Lubuk Linggau Menjadi Jantung Sumatera
Dengan 23 kursi yakni Partai Gerindra 11 kursi dan Partai Golkar 12 kursi.
Meski PAN yang diharapkan mendukung pasangan Heri Amalindo - Popo Ali, tapi Mawardi Yahya - RA Anita tidak terpengaruh.
Karena syarat minimal 15 kursi untuk mendaftar ke KPU sudah melampaui batas.
“Kepada pendukung mohon doa terbaik, Insya Allah bisa mewujudkan kejayaan Sumsel dengan Bangkit Bersama Mawardi Yahya - RA Anita ,” ungkapnya.