Kirab Bendera Merah Putih dan Naskah Proklamasi dari Monas Ke IKN Hari Sabtu 10 Agustus 2024

Kirab Bendera Merah Putih dan Naskah Proklamasi dari Monas Ke IKN Hari Sabtu 10 Agustus 2024-tangkap layar-kompas

KORANLINGGAUPOS.ID - Sukses prosesi kirab Bendera Merah Putih dan Teks Proklamasi bergerak dari kawasan Monas dan tiba di IKN, Sabtu 10 Agustus 2024.

Kirab dimulai pukul 08.00 WIB dan dipimpin oleh Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono. 

Prosesi kirab diawali dengan pengambilan Duplikat Bendera Pusaka dan Naskah Proklamasi yang disimpan di Monas. 

Heru menyerahkan Duplikat Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi kepada Tim Purna Paskibraka 2023. 

BACA JUGA:Ini Rincian Daftar Paskibraka yang Akan Bertugas pada Upacara HUT Ke-79 RI di IKN

BACA JUGA:Persiapan Istana Garuda IKN Hampir Matang, Gelar Upacara HUT RI Ke-79 Perdana di Ibu Kota Negara

Dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari Laman Kompas.com Pembawa duplikat Bendera Merah Putih pada kirab kali ini adalah Kachina Ozora dari Provinsi Kalimantan Tengah. 

Pembawa Teks Proklamasi adalah Keyla Azzahra Purnama dari Provinsi Sumatra Selatan. 

Setelah itu, Bendera Merah Putih dan Teks Proklamasi dibawa keluar dari area cawan Monas. 

Kachina dan Keyla kemudian membawa Duplikat Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi menuju ke kendaraan Taktis Maung yang sudah terparkir di sisi utara Monas. 

BACA JUGA:Makin Canggih Upacara HUT ke-79 RI Digelar Hybrid, Acara di IKN dan Jakarta Terkoneksi

BACA JUGA:Ini Persiapannya Menjelang Pengukuhan Paskibraka Nasional 2024 di IKN

Kachina dan Keyla kemudian naik mobil Maung, Kachina lalu duduk di sisi kanan sambil membawa Duplikat Bendera Pusaka dan Keyla duduk di sisi kiri sambil membawa Duplikat Naskah Proklamasi. 

Kemudian persiapan iring-iringan kirab dimulai dengan pasukan marching band dari sejumlah kedinasan yang memainkan lagu-lagu nasional. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan