Realme C33: Ponsel Entry-Level Miliki Performa Tangguh dan Desain Menawan, Harga di Bawah 2 Jutaan!
realme c33 ponsel kelas entry-level menawarkan performa tangguh dan harga terjangkau. --
KORANLINGGAUPOS.ID - Realme C33 smartphone ini adalah anggota terbaru dari seri C yang dirilis oleh Realme yang menawarkan harga terjangkau mulai berkisar di bawah 2 jutaan.
Meskipun berada di kelas entry-level, Realme C33 memiliki beberapa kelebihan yang patut diperhatikan dengan performa tangguh dan desain elegan.
Berikut ada beberapa keunggulan dan spesifikasi dari smartphone Realme C33 yang layak dipertimbangkan sebagai pilihan yang tepat.
Performa tangguh dan kencang:
BACA JUGA:7 Rekomendasi Harga HP Turun Juli-Agustus 2024, Realme, Vivo, Oppo, Redmi dan Samsung
BACA JUGA:Bocoran Terbaru Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 13 5G yang Siap Meluncur Hari Ini
Meskipun harganya terjangkau, Realme C33 dilengkapi dengan chipset Unisoc Tiger T612 yang mampu menangani aktivitas berat seperti bermain gim dan pengeditan gambar, Performanya cukup mengesankan untuk ponsel di kelas ini.
Berkat ditenagai oleh chipset ini, smartphone Realme C33 mampu menangani tugas sehari-hari dengan baik. Anda dapat menjalankan aplikasi, bermain gim, dan melakukan pengeditan ringan tanpa masalah.
Selain itu, smartphone Realme C33 menggunakan memori internal UFS, yang lebih cepat daripada eMMC biasa, ini berarti akses data lebih lancar dan responsif.
Desain dan Tampilan yang Menawan:
BACA JUGA:Generasi Terbaru 2024 Realme 13 Pro+ 5G dengan AMOLED, Snapdragon, 5000 mAh dan 80 Watt
BACA JUGA:Realme Note 60, HP Murah yang Bawa Spesifikasi Tangguh dan Siap Meluncur di Indonesia
Smartphone Realme C33 hadir dengan desain menawan memiliki layar IPS LCD berukuran 6,5 inci dengan resolusi 720 x 1600 pixel memberikan tampilan yang cukup baik untuk menonton video dan bermain gim.
Dengan ketebalan hanya 8,3 mm, Realme C33 memiliki tampilan yang elegan dan nyaman digenggam.