Dies Natalis SMAN Rupit Muratara ke-41, Dimeriahkan Gelar Karya P5
Kepala SMAN Rupit Bapak Jamal Nasor, S.Pd didampingi tamu undangan memotong tumpeng Dies Natalis SMAN Rupit ke-41, Sabtu 7 September 2024.-Foto : Dokumen-SMAN Rupit
KORANLINGGAUPOS.ID - Sabtu 7 September 2024 keluarga besar SMA Negeri Rupit, yang terletak di Kecamatan Muara Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) memperingati Dies Natalis SMAN Rupit ke-41 tahun.
Momen istimewa itu dimeriahkan dengan berbagai kegiatan. Seperti Jalan Santai di wilayah Lawang Agung dan Muara Rupit, dan Gelar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
Kepala SMAN Rupit Bapak Jamal Nasor, S.Pd -Foto : Dokumen-SMAN Rupit
Kepala SMAN Rupit Bapak Jamal Nasor, S.Pd kepada KORANLINGGAUPOS.ID menjelaskan even ini diadakan sebagai wujud syukur atas sudah 41 tahun SMAN Rupit eksis berkontribusi mendidik calon pemimpin putra putri bangsa.
“Kami mengajak para guru mensyukuri semua yang sudah diamanahkan pada kita SMAN Rupit. Siswa siswi yang jadi amanah kita ini harus dengan maksimal kita lindungi, dan kita kembangkan bakat dan potensinya. Merekalah nantinya yang akan memimpin bangsa ini,” tutur Jamal Nasor.
Kepala SMAN Rupit Bapak Jamal Nasor, S.Pd menyampaikan sambutan dalam Dies Natalis SMAN Rupit ke-41, Sabtu 7 September 2024.-Foto : Dokumen-SMAN Rupit
BACA JUGA:Keren, Pelajar SMAN Rupit Muratara Lolos Seleksi Paskibraka Provinsi Sumsel 2024
BACA JUGA:Pelepasan Siswa Kelas 12 SMAN Rupit Muratara Berlangsung Haru, ini Pesan Kepala Sekolah
Ia berterima kasih kepada guru, staf, pemerintah, masyarakat dan pihak-pihak atas dukungannya untuk kemajuan SMAN Rupit selama ini.
Jamal Nasor mengungkapkan, SMAN Rupit akan berupaya untuk bisa memberikan yang terbaik dalam mendidik siswa siswi ini.
Suasana meriah bertabur hadiah doorprize Dies Natalis SMAN Rupit ke-41, Sabtu 7 September 2024.-Foto : Dokumen-SMAN Rupit
“Saya juga bangga melihat antusias anak-anak, pada gelar karya P5, kalian bisa menyajikan aneka Makanan dan Kerajinan Tangan. Semoga momen ini bisa jadi pengalaman kalian, siapa tahu kelak akan ada entrepreneur sukses lahir dari SMAN Rupit ini,” tuturnya.
Menariknya, pembeli antusias memborong jualan anak-anak ini karena ada doorprize yang bisa didapatkan pembeli.
Antusias pelajar SMAN Rupit mengikuti Gelar Karya P5 Kurikulum Merdeka Sabtu 7 September 2024.-Foto : Dokumen-SMAN Rupit