Penyemangat Sekolah, Dompet Dhuafa dan Matahari Salurkan Bantuan untuk 100 Siswa SD di Lubuk Linggau

10 Orang siswa perwakilan penerima manfaat foto bersama Tim Matahari Lubuk Linggau, Dompet Dhuafa dan manajemen SIT Mutiara Cendekia di Mutiara Cendekia Conventions Hall, Jumat 20 September 2024-Foto : -DOK. MATAHARI

BACA JUGA:Begini Inovasi SDN 36 Lubuk Linggau untuk Mengembangkan Bakat Peserta Didik

Semoga dengan adanya bantuan ini bisa membantu memberdayakan anak-anak kelak menjadi generasi bangsa yang berkualitas,” jelasnya.

Pada momen itu juga diisi dengan tausiyah oleh Ustadz Dersa Subarta, S.Sos tentang ‘Meneladani Nabi Muhammad Rasulullah SAW’. Diantara sifat Rasulullah SAW yang penting kita teladani yakni jiwa pemaaf dan kejujurannya. Tema ini diangkat, karena beberapa hari lalu kita baru saja memperingati Maulid Nabi Muhammad.

“Dengan selalu meneladani 2 sifat ini saja, insyaAllah kita akan hidup tenang dan selalu mendapat kemudahan di dunia maupun akhirat,” ungkap Ustadz Dersa Subarta.

Pada kesempatan ini Abi Umar selaku Direktur Pendidikan SIT Mutiara Cendekia juga menyampaaikan sambutannya dengan haru terkait perjuangan menuju kesuksesan kepada para siswa-siswi yang hadir..

BACA JUGA:Semarakkan Maulid Nabi SAW, SDN Taba Renah Musi Rawas Gelar Berbagai Lomba dan Ceramah Agama

BACA JUGA:Tantangan jadi Guru Olahraga SDN 30 Lubuk Linggau, Harus Bisa Menggali Bakat Siswa

“Dulu, Abi pernah berada di posisi ananda-ananda ini. Tapi saya tidak mudah menyerah dengan segala keterbatasan. Perlu ada keyakinan dalam diri bahwa kita punya potensi. Maka saya berusaha belajar dengan baik dan tekun.

Saya bertekad bahwa saya bisa jadi orang terbaik dengan mendapatkan pendidikan terbaik,” tutur Abi Umar.

“Jangan pernah berfikir keterbatasan  kita hari ini membuat kita tidak punya kesempatan. Jangan jadikan keterbatasan penghalang kita menggapai cita-cita. Ayok. Kejar cita-cita kalian.

Lakukan apapun yang jadi tugas kalian hari ini dengan sebaik-baiknya. Jangan lupa tetap kuatkan niat kalian untuk memberikan yang terbaik bagi orang tua. Karena dengan memberikan yang terbaik pada orang tua, itulah kunci yang bisa menjadikanmu orang-orang sukses dikemudian hari,” terang Abi Umar.

BACA JUGA:Kiat Mendisiplinkan Siswa ala SDN 17 Lubuk Linggau

BACA JUGA:Ekstrakurikuler Pramuka Menjadi Program Unggulan Dari SDN 18 Lubuk Linggau

“Ingat anak-anakku. Abi akan menagih janji kalian. 20 Tahun ke depan semoga kalian kelak jadi orang – orang sukses.

Ingat anak-anakku, sekalipun mungkin ada keterbatasan dalam hidup kita, namun perlu kita yakini bahwa kita punya kesempatan yang sama untuk menjadi orang-orang yang sukses,” tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan