Terbukti Tepat Janji, Pilkada Musi Rawas Warga TPK, Jayaloka dan BTS Ulu Dukung RAMAH-PRO

Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno bersama Tim Relawan dan Masyarakat foto bersama usai melantik dan mengukuhkan Tim Relawan RAMAH-PRO, di Kelurahan Marga Tunggal Kecamatan Jayaloka, Minggu 6 Oktober 2024. -Foto : Muslimin-Linggau Pos

“Saya mengajak semua Tim Pemenangan dan Relawan RAMAH –PRO untuk selalu menyampaikan 9 program prioritas RAMAH-PRO,” pinta Hj Ratna Machmud.

9 Program prioritas yang sudah direalisasikan Hj Ratna Machmud dalam 3,5 tahun memimpin Musi Rawas itu, diantaranya berobat gratis ditambah dengan satu desa satu ambulans, kuliah gratis, bagi yang berprestasi dan tidak mampu, bantuan untuk rumah ibadah, pondok pesantren, dan rumah tahfidz setiap desa, santunan kematian.

“Sedangkan untuk pertanian, saya akan kembalikan Kabupaten Musi Rawas ini menjadi lumbung pangan, “ tuturnya.

Kami juga mempunyai program umroh gratis, jalan mulus sampai masuk desa, sekolah gratis serta seragam sekolah gratis dan juga bantuan alat berat untuk membuka lahan.


Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno menyampaikan orasi politiknya di hadapan di Kelurahan Marga Tunggal Kecamatan Jayaloka, Ahad 6 Oktober 2024.s-Foto : Muslimin-Linggau Pos

BACA JUGA:Program Prioritas Ratna Machmud dan Suprayitno Bikin Relawan Sukakarya dan Tuah Negeri Semangat Beri Dukungan

BACA JUGA:Paslon Nomor 1 Ratna Machmud – Suprayitno Banjir Dukungan Warga Tugumulyo dan Purwodadi

“Selain itu kami juga mempunyai visi  dan misi terwujudnya Musi Rawas Maju, Mandiri, Bermartabat, Berkelanjutan (MANTABKAN). Dan mewujudkan birokrasi yang profesional berbasis teknologi informasi, membangun sumberdaya manusia yang berkualitas, dan pemerataan infrastruktur  dan pelestarian lingkungan, serta memperkuat ketahanan sosial ekonomi masyarakat,” jelasnya.

Sementara Calon Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Suprayitno menyampaikan banyak masyarakat yang bertanya, mengapa mau mendampingi Hj Ratna Machmud pada Pilkada 2024?

“Saya  mau mendampingi Hj Ratna Machmud untuk maju pada Pilkada tahun 2024 ini, karena Hj Ratna Machmud orangnya sangat berkomitmen, tidak mencla-mencle,” tegas H Suprayitno.

Bapak yang akrab dipanggil Mas Prayit itu menambahkan jika saat Pileg banyak warnanya, tetapi saat pilkada ini warnanya kita satukan menjadi ungu semua. 


Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno foto bersama dengan ribuan masyarakat dan tim relawan di Kecamatan BTSUlu, Minggu 6 Oktober 2024.-Foto : Muslimin-Linggau Pos

BACA JUGA:Calon Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud Siapkan Beasiswa Kuliah Gratis Bagi 200 Anak Kurang Mampu

BACA JUGA:Kompak Dukung Ratna Machmud Kembali jadi Bupati Musi Rawas, Kordes: Realisasi Programnya Sudah Terbukti

“Itu artinya kita berkomitmen memenangkan pasangan RAMAH-PRO. Maka saya minta seluruh tim relawan dan masyarakat, kalau ada yang berbicara yang belum tentu kebenarannya itu jangan mudah percaya serta  jangan mudah terprovokasi,” pesan Mas Prayit.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan