DPKPPB Adakan Sosialisasi Cegah dan Kesiapsiagaan Bencana

Staf Ahli 1 Drs. Heri Suryanto, Sekretaris Disdikbud Yulianti foto bersama Plt. Kepala DPKPPB Fitriansyah Nahnu beserta jajaran-Foto Yezi-

KORANLINGGAUPOS.ID-Dinas Pemadam Kebakaran, Penyelamatan, dan Penanggulangan Bencana (DPKPPB) Kota Lubuk Linggau mengadakan acara Sosialisasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Terhadap Bencana Bagi Siswa SMA/SMK/MA Dalam Rangka Penerapan Sekolah Aman Bencana Tingkat Kota Lubuk Linggau Tahun 2024.  

Acara sosialisasi dilaksanakan Senin 14 Oktober 2024 pukul 08.00 WIB, di Meeting Room lantai 3 Cozy Hotel Lubuk Linggau.

Sosialisasi diikuti oleh puluhan siswa yang berasal dari SMA, MA dan SMK se-Kota Lubuk Linggau.

Plt. Kepala DPKPPB Kota Lubuk Linggau , H. Fitriansyah Nahnu, SE, MM, dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan hari ini adalah sosialisasi, komunikasi, informasi dan edukasi, tentang pencegahan dan kesiapsiagaan bagi siswa dan relawan.

BACA JUGA:BPBD Muratara Ingatkan Warga Siap Siaga Bencana Banjir

BACA JUGA:Apel Bersama Pj Gubernur Sumsel, Ratusan Personil di Muba Siaga Bencana Banjir


Staf Ahli 1 Drs. Heri Suryanto dan Sekretaris Disdikbud Yulianti foto bersama Plt. Kepala DPKPPB Fitriansyah Nahnu beserta jajaran dan seluruh peserta-Foto Yezi-

Ia memaparkan tujuan dari pelaksanaan sosialisasi ini, beberapa diantaranya yaitu, adalah  peserta nantinya diharapkan mengetahui dan memahami dalam pencegahan dan penanggulangan bencana sehingga peserta dapat memahami tentang bagaimana pelaksanaan penanganan bencana, baik di rumah maupun di sekolah.

Peserta juga diharapkan dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan menjadi motor penggerak bagi pelajar lain dan masyarakat disekitarnya, supaya peduli terhadap lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, tidak membakar lahan, tidak menebang pohon, dan melaksanakan penghijauan minimal disekitar sekolah dan rumah.

H. Fitriansyah juga mengungkapkan bahwa sasaran dari kegiatan ini adalah siswa dan relawan nantinya dapat berperan aktif dan menjadi pelopor pencegahan dan penanggulangan bencana di lingkungan masing-masing.

Serta terbentuknya kesadaran bagi siswa dan relawan untuk menjaga lingkungan sekitar sehingga bisa meminimalisir dampak dari bencana yang terjadi.

BACA JUGA:5 Isu Paling Strategis di Kabupaten Musi Rawas Diantaranya Rawan Bencana

BACA JUGA:Desa Berdaya Binaan PLN Tingkatkan Awareness Bencana dengan Kompak Siapkan Siaga Bencana

Peserta kegiatan sosialisasi ini dibagi dalam 2 tahap, yaitu Senin 14 Oktober 2024 diikuti oleh 40 pelajar yang berasal dari SMA, MA dan SMK se-kota Lubuk Linggau, dan Selasa 15 Oktober 2024 akan diikuti oleh 40 relawan dari unsur masyarakat umum.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan