Liga Spanyol: Prediksi Villarreal vs Real Sociedad, Live TV Apa? Peluang Tim Tamu Bawa Pulang Poin Penuh
Jelang Villareal vs Real Sociedad.-foto : net-
LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - LaLiga akhir pekan akan menyajikan pertandingan antara tuan rumah Villarreal yang menghadapi Real Sociedad.
Jalannya pertandingan antara Villareal versus Real Sociedad ini akan diselenggarakan pada Minggu 10 Desember 2023 dari Estadio de la Cerámica, Villarreal mulai pukul 00.30 WIB.
Tuan rumah Villareal dalam laga tandangnya tampil tidak cukup baik.
Hal ini bisa dimanfaatkan bagi sang tamu Real Sociedad.
BACA JUGA:Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta: Liga 1, Tayang TV apa? Bajul Tantang Macan!
Tuan rumah Villareal mampu mengumpulkan 7 poin dengan dua kemenangan, lima kekalahan dan satu seri.
"Saya tentu tidak puas dengan permainan kali ini. Kami sangat jauh dari performa terbaik. Ketika itu terjadi, akan sulit untuk memenangi pertandingan," kata Marcelino di laman resmi klub.
Di lain sisi, peluang Real Sociedad meraih kemenangan dalam laga tandang ini cukup besar.
Dengan raihan poin sempurna mampu mendongkrak peringkat Real Sociedad di klasemen Liga Spanyol.
BACA JUGA:Prediksi Juventus vs Napoli, Lanjutkan Tren Positif, Tayang Jam Berapa?
Skuad asuhan Imanol Alguacil telah mengumpulkan 26 poin dan bercokol di peringkat 6 klasemen.
Sementara tuan rumah Villareal baru mengumpulkan 10 poin dan bercokol di peringkat 12 klasemen.
Jelang duel ini baik Villareal maupun Real Sociedad tengah dalam kekecewaan.
Tuan rumah Villareal harus bermain imbang di pertandingan Liga Europa melawan Maccabi Haifa tengah pekan kemarin.