RA Al Habsyi Ilmi Lubuk Linggau Punya 5 Program Unggulan

Suasana belajar di RA Al Habsyi Ilmi Jalan Karya II, RT 06, No. 04, Kelurahan Cereme Taba, Kota Lubuk Linggau-Foto : Rendi/Linggau Pos-

Selain itu rutinitas anak didik tiap pagi sebelum memulai pembelajaran dimulai dari mengaji, serta membaca buku bacaan yang difasilitasi oleh RA ini sendiri, dan untuk pembelajaran klasikalnya meliputi, doa sehari-hari, surat-surat pendek, hadits, kemudian baru melanjutkan materi pembelajaran K13. 

Anak Didik angkatan 2024/2025 RA Al Habsyi Ilmi berjumlah 20 orang.

Guna memaksimalkan proses kegiatan belajar dan mengajar, di RA Al Habsyi Ilmi tersedia 2 ruang kelas dengan nama Kelas Ar-Rahman dan Kelas Ar-Rahim.

BACA JUGA:RA Al Fattah Lubuklinggau Bentuk Karakter Siswa Melalui Pembiasaan Keagamaan

BACA JUGA:RA Al Ma'wa Lubuklinggau Buka PPDB Hingga 15 Juli 2024

Suasana kedua ruang kelas indah yang yang memiliki serba-serbi warna, bersih, tertata rapi serta di indah kan dengan berbagai macam jenis kreasi  berupa, angka, huruf, dan lain sebagainya sehingga sangat mendukung terciptanya suasana ruang kelas yang tidak membosankan bagi anak-anak ketika sedang belajar di dalam kelas.

Didukung dengan taman bermain kanak-kanak yang menyediakan bermacam alat bermain, seperti ayunan (swing, red), perosotan (slide, red), jembatan keseimbangan, jungkitan dan sebagainya. Oleh karena itu, suasana nyaman ,aman, dan menyenangkan sangat mempengaruhi semangatnya anak usia dini dalam belajar.

Selain kegiatan belajar seperti biasanya, Ra Al-Habsyi Ilmi juga melaksanakan program kunjungan edukasi indoor dan outdoor  atau pembelajaran di dalam dan di luar lingkungan sekolah.

“Di kegiatan indoor nya kita mengajak anak didik untuk melakukan fun cooking, bercocok tanam, menciptakan berbagai media pembelajaran dan masih banyak lagi ya, sedangkan kegiatan outdoor kita kunjungan ke berbagai tempat seperti ke  Perpustakaan Kota, Bandar Udara (bandara), serta kegiatan luar lainnya renang, bermain permainan tradisional, dan Manasik Haji.” KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 19 November 2024.

BACA JUGA:Begini Serunya Belajar di RA Al Furqon Lubuklinggau

BACA JUGA:RA Al Ma'wa Lubuklinggau Buka PPDB Hingga 15 Juli 2024

Harapan anak-anak yang belajar di RA AL HABSYI ILMI ini dapat menjadi Generasi yang Berakhlak, Cerdas, Kreatif dan Mandiri.”

Adapun tujuan didirikannya  sekolah ini untuk membantu masyarakat agar anaknya mendapatkan pendidikan yang berkualitas dengan  biaya yang terjangkau.”Jelas Ibu  Kusnawati, S.Pd pemilik yayasan.

Segudang prestasi yang diraih oleh anak didik RA Al Habsyi Ilmi antara lain, Juara 2 Lomba Menggambar dan Mewarnai tingkat Paud/Tk/Ra se Kota Lubuk Linggau, Juara 1 Lomba Mewarnai yang diselenggarakan oleh Bimba AIUEO tingkat Tk Lubuk Linggau, Juara umum 2 dan Juara 1, 2, dan 3 Lomba Mewarnai tingkat Tk yang diselenggarakan oleh Element Family Fun JM Lubuklinggau, serta Juara Harapan 2 Menghapal Surat Pendek dan Harapan 3 Pildacil

dalam Lomba Festival Anak Soleh se RA Kota Lubuklinggau, Juara 1 Putri Hafapal Surat Pendek dalam rangka Festival Anak Sholeh ke 4 PD IGRA.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan