Musnahkan BB Hasil Ungkap Kasus Narkoba, Kapolres : Komitmen Kita Berantas Peredaran Narkoba di Lubuk Linggau
Kaporles Lubuk Linggau AKBP Bobby Kusumawardhana bersama Asisten I Erwin Armeidi dan tamu undangan lainnya yang hadir memblender semua BB berupa sabu dan pil ekstasi di Mapolres Lubuk Linggau, Senin 25 November 2024.-Foto: Riena Maris-Linggau Pos
Foto bersama sebelum pemusnahan BB hasil ungkap kasus Sat Res Narkoba Polres Lubuk Linggau di Mapolres Lubuk Linggau Senin 25 November 2024. -Foto: Riena Maris-Linggau Pos
BB yang cukup banyak dimusnahkan ini tegas Kapolres, bisa menyelamatkan 35 ribu jiwa masyarakat Kota Lubuk Linggau dan sekitarnya.
"Tersangka ada dua orang, dan pengakuannya masih kurir. Namun tentu akan kita dalam lagi, meskipun menurut pengalaman kami dengan BB yang sebanyak ini bandar besarnya pasti di luar. Yang ada di Sumsel hanya bandar-bandar kecil dan sudah bisa dipastikan bandar besarnya dari jaringan internasional. Dengan BB yang cukup banyak tentu ancaman pidana dari 15 tahun atau bisa seumur hidup atau hukuman mati," ungkapnya lagi.
BACA JUGA:Mantan Pesepakbola Asal Muba Ditembak Tetangga, Motifnya Dendam, Istri Korban Tulis Pesan menyentuh
BACA JUGA:Polisi Tembak Polisi, Keluarga Korban Minta Pelaku Dihukum Setimpal
Pemusnahan BB ini ditambahkan Kapolres sudah menjadi SOP mereka.
"Dengan BB yang cukup banyak ini sesuai SOP harus dimusnahkan, karena kita ingin menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," tambahnya.
Sementara Asisten I Setda Kota Lubuk Linggau, Erwin Armeidi yang turut hadir saat memusnahkan mengungkapkan atas naam Pemkot Lubuk Linggau mereka mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh pihak Polres Lubuk Linggau untuk menyelamatkan masyarakat Lubuk Linggau dari bahayanya Narkoba.
"Pemkot mengapresiasi bagaimana Polres Lubuk Linggau sudah komitmen dalam mengungkap kasus dan memberantas penyalahgunaan narkoba di Lubuk Linggau. Berbagai hal sudah dan akan terus dilakukan oleh pihak Polres dan jajarannya untuk melindungi masyarakat kita dari bahaya narkoba. Ini hasil kerja keras dari Polres Lubuk Linggau yang harus kita apresiasi. Kami yakin akan konitmen Polres Lubuk Linggau, dan kedepan terus memberantas peredaran narkoba di Lubuk Linggau ," ungkap Erwin Armeidi.
BACA JUGA:Kapolres Lubuk Linggau Pastikan Selama Masa Tenang Laksanakan Patroli Besar
BACA JUGA:Sopir Pick Up Ngantuk, Tabrak Dua Pengendara Motor di Lubuk Linggau
Setelah itu dilakukan pemusnahan BB dengan cara diblender, lalu dibuang.
Dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara.
Turut hadir Kasi Intes Kodim 0406 Lubuk Linggau Kapten InfBudi Raharjo, Kasubag Umum BNN Lubuk Linggau Imran Rusadi, Kasi Pidum Kejari Lubuk Linggau, Merry Ariani, mewakili BPOM Muhamad Ramadhon serta beberapa kepala OPD dilingkungan Pemkot Lubuk Linggau.