Pesantren Kilat Ramadhan, SDN 48 Lubuk Linggau Tanamkan Nilai Religius

SDN 48 Lubuk Linggau mengadakan Pesantren kilat di bulan Ramadhan- Foto : Dok. SDN 48 Lubuk Linggau-
LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - SD Negeri (SDN) 48 Lubuk Linggau menggelar kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan, 14 Maret 2025.
Kegiatan Pesantren Kilat di SDN 48 Lubuk Linggau ini mengangkat tema membangun jiwa peserta didik 48 berkarakter akhlakul karimah, beradab dan berjiwa sosial dalam beribadah kepada Allah SWT sebagai momen bulan Ramadhan berkah.
SDN 48 Lubuk Linggau terletak di Jalan Nangka, Kelurahan Ponorogo, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.
Saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS.ID, 14 Maret 2025, Kepala SDN 48 Lubuk Linggau, Asrin, S. Pd mengatakan kegiatan Pesantren Kilat ini melibatkan berbagai aktivitas yang dirancang untuk menanamkan nilai-nilai agama Islam kepada para siswa.
Pesantren Kilat Ramadhan di SDN 48 mencakup berbagai kegiatan menarik.
"Dalam kegiatan ini, sekolah mengundang penceramah dari luar untuk memberikan tausiyah dan materi keagamaan kepada siswa," ungkap Bapak Asrin.
Ustadz memberikan tausiyah yang sarat akan makna dan inspirasi, membahas topik-topik keagamaan seperti pentingnya akhlak mulia, keutamaan berpuasa, serta cara meningkatkan keimanan dan ketakwaan selama Ramadan.
Ceramah ini memberikan kesempatan bagi para siswa untuk tanya jawab dan menggali lebih dalam tentang ajaran Islam, menciptakan suasana yang interaktif dan penuh semangat.
"Bagi siswa yang mengikuti partisipasi tanya jawab ini dari ustadz yang disampaikan, akan mendapatkan hadiah dari sekolah," tuturnya.
Kehadiran ustadz juga menjadi sumber motivasi, membimbing siswa untuk menjadi individu yang lebih religius dan berkarakter baik.