Banyak yang Belum Tahu! Inilah 10 Manfaat Kencur Bagi Kesehatan Tubuh
Inilah 10 manfaat kencur yang sangat baik untuk kesehatan tubuh-Tangkap layar-Halo sehat
KORANLINGGAUPOS.ID – Kencur merupakan salah satunya tanaman yang sudah di kenal oleh masyarakat luas dan sering dijadikan sebagai salah satu bahan pengobatan.
Kencur sudah di kenal sejak zaman dahulu sebagai obat tradisional, kandungan di dalam kencur mampu mengatasi berbagai masalah penyakit di dalam tubuh.
Tak hanya itu kencur juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh dan sudah digunakan secara turun-temurun sebagai obat tradisional.
Dikutip dari berbagai sumber inilah 10 manfaat kencur yang baik untuk kesehatan tubuh.
BACA JUGA:Inilah 6 Manfaat Buah Ciplukan Untuk Menurunkan Gula Darah,Yuks Simak Disini
1. Menghilangkan Bakteri Penyebab Penyakit
Ekstrak dari tanaman kencur ternyata mengandung minyak esensial yang bersifat antibakteri ,hal ini bermanfaat untuk membasmi bakteri di kulit, gigi dan gusi, serta saluran pernapasan.
2. Meredakan Nyeri dan Radang
Tanaman kencur mengandungkan zat yang bersifat antinyeri dan juga antirradang.
BACA JUGA:Sering di Katain Bodoh? Inilah 5 Tips Merubah Pribadi yang Bodoh Menjadi Pintar
Ketika tubuh mengalami peradangan atau terasa nyeri, maka kalian bisa menggunakan kencur sebagai obat tradisional yang dapat meringankan rasa sakit tersebut.
Kencur juga sudah sering di jadikan sebagai salah satu obat yang dapat meredakan nyeri akibat sakit kepala, sakit gigi, hingga radang sendi.
3. Antidiabetes
Kandungan pada kencur merupakan agen yang dapat meningkatkan sistem pertahanan tubuh dan merupakan antioksidan yang dapat memperbaiki kerusakan sel pankreas sebagai sel penghasil insulin.