Sediakan TPA Usia 1 Sampai 6 Tahun

MENGGAMBAR - Anak didik TK Nur Al Faeyza nampak sedang mewarnai yang menjadi salah satu aktivitas mereka di kelas.-Foto : Sundari/Linggau Pos-

“Kegiatan rutin yang dilakukan oleh pihak TK, yaitu program manasik haji, swimming, fun cooking dilaksanakan 1 tahun 2 kali, yaitu semester 1 biasanya diadakan disekolah, seperti membuat tekwan dan sop buah, sedangkan untuk semester 2 diadakan diluar sekolah, seperti ditahun kemarin di Pizza Hut dan D’Maria, untuk ditahun ini di Allbaik Chicken. Untuk program kunjungan edukasi dilakukan ke beberapa tempat, yaitu Brimob Lubuklinggau dan Polsek Kabupaten Musi Rawas. 

“Tujuan dilakukannya kegiatan ini, yaitu untuk memberikan motivasi kepada anak-anak serta merupakan salah satu cara agar anak-anak tidak merasa bosan dan bersemangat dalam belajar,” ungkap Vivi.

“Harapan kita yaitu target anak-anak dalam menghafal bacaan Al-Qur’an juz 30 karena sesuai dengan tema sekolah kita, yaitu Islam. Apalagi zaman sekarang sudah berkembang lebih pesat, seperti gadget anak-anak sudah mengenal semua malahan mereka lebih mahir bermain gadget, sehingga berdampak buruk kepada anak, yaitu salah satunya sulit dalam menghafal surat-surat pendek. Dan yang paling utama yang harus kita tanamkan kepada anak, yaitu pembentukan karakter pada anak itu sendiri, agar memiliki Akhlakul Karimah. Semoga kedepannya sekolah ini lebih maju lagi dan ada peningkatan seperti nantinya akan ada sekolah tingkat Pendidikan SD serta kualitas SDMnya,” harapnya.(*)

 

 

<<< KEMBALI KE KORAN <<<

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan